Ini Dia 5 Rekomendasi Kafe di Pacet Mojokerto yang Instagramable dan Asyik untuk Nongkrong
Rekomendasi Kafe di Pacet Mojokerto yang Instagramable dan Asyik untuk Nongkrong./suwatu
13:28
28 Maret 2024

Ini Dia 5 Rekomendasi Kafe di Pacet Mojokerto yang Instagramable dan Asyik untuk Nongkrong

Hanya sekitar 1 jam 30 menit dari Surabaya, Kecamatan Pacet Mojokerto ini mempunyai banyak sekali tempat pariwisata yang terus berkembang. Kawasan ini berlokasi di kaki Gunung Welirang yang masih asri dengan nuansa alamnya yang masih sejuk.

Salah satu objek pariwisata di Pacet yang terkenal adalah pemandian air panas atau yang lebih dikenal dengan sebutan padusan. Pacet terus mempercantik diri dengan membangun sarana yang menunjang kenyamanan.

Selain padusan, terdapat juga kafe-kafe yang terus bermunculan. Sebagai kota dengan wisata yang terus berkembang, kafe merupakan tempat yang banyak dicari oleh para traveler untuk sekadar nongkrong maupun makan sembari menikmati pemandangan sekitar.

Beragam jenis kafe bisa kamu temukan di sudut-sudut Pacet, mulai dari kafe yang berkonsep modern sampai warung kopi lesehan yang banyak diburu oleh para anak muda.

Dilansir dari berbagai sumber yang didapat, berikut ini 5 rekomendasi kafe di Pacet Mojokerto yang Instagramable dan asyik untuk tempat nongkrong yang tak boleh dilewatkan begitu saja.

1. Nabs Cafe Pacet

Kafe ini memiliki desain estetik dengan konsep kekinian. Kafe ini memiliki ruangan indoor dan outdoor. Di sekeliling kafe ini kamu bisa melihat pemandangan hamparan bukit dan sawah hijau yang memanjakan mata.

Kafe ini ramai dikunjungi anak muda ketika sore atau menjelang waktu sunset karena pada waktu tersebut pemandangan sekeliling yang disuguhkan sungguh mengagumkan. Cocok sebagai tempat ngabuburit saat Ramadan seperti sekarang.

Jika malam hari, suasana romantis akan tersaji dikafe ini karena dihias dengan adanya lampu-lampu kecil menyala yang cantik.

Terdapat banyak pilihan menu makanan dan minuman yang tersedia di kafe ini. Kebanyakan merupakan makanan kekinian dan cemilan ringan. Untuk harga yang ditawarkan juga relatif terjangkau, mulai dari Rp 10 ribuan saja.

Bertempat di jalan air panas no. 20 padusan, Kec. Pacet, Mojokerto, kafe ini dibuka mulai pukul 12 siang hingga 21 malam.

2. Cafe Alas Pacet

Selanjutnya yakni Cafe Alas Pacet, Kafe ini terbilang masih cukup baru di daerah Pacet. Kafe yang menawarkan pemandangan alam cukup menarik dan mengagumkan ini bertempat dihutan pinus yang lebat dan sejuk.

Secara desain, kafe ini sangat menarik, yaitu terbuat dari kayu menyerupai rumah panggung. Sehingga, menambah kesan estetik. Karena udaranya yang sejuk dan pemandangannya yang menarik, kafe ini sangat cocok untuk melepas penat dari kehidupan dikota.

Tak perlu khawatir soal waktu, kafe ini dibuka 24 jam. Jadi traveler bisa nongkrong kapanpun di tempat ini dari pagi hingga malam.

Untuk harga menu yang ditawarkan di sini juga tidak terlalu mahal, mulai dari Rp 5 ribuan hingga Rp 20 ribu saja. Bertempat di Cembor, Kec. Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

3. Gress Sjahdoe

Berbeda dari 2 kafe diatas, Gress Sjahdoe adalah sebuah kedai kopi. Berada di tengah hamparan sawah yang hijau, kedai kopi ini punya koleksi buku-buku yang bisa dipinjam oleh pengunjung.

Selain itu, untuk kedai kopi ini sudah dilengkapi dengan jaringan internet dengan kecepatan tinggi untuk pengunjung.

Dengan adanya fasilitas ini, pengunjung dapat nongkrong sambil mengerjakan tugas, dan pastinya ditemani menu-menu nikmat, seperti kopi racikan sendiri dan camilan lainnya mulai dari harga Rp 10 ribuan saja.

Berlokasi di Jl. Raya Sajen No.10, Kemiri, Sajen, Kecamatan Pacet, Mojokerto, Jawa Timur. Kafe ini dibuka mulai pukul 09.30 hingga 23.00 malam.

4. Warung Madjoe Mapan 5758

Berikut ini yakni pilihan resto dan kafe bernuansa alam yang wajib dikunjungi. Tempat ini memanfaatkan kontur tanah yang berbukit-bukit dan miring menjadi area tempat duduk yang unik.

Dari luar, pesona resto dan kafe ini tak begitu tampak, namun ketika melangkahkan kaki ke dalamnya, kamu bisa paham mengapa tempat ini viral di tengah masyarakat Pacet.

Keunggulan dari tempat ini adalah memiliki pemandangan indah yang menyejukkan mata. Warna hijau dari pepohonan serta bukit-bukit yang mengelilinginya menjadi penghilang penat.

Pilih spot tempat duduk yang asyik dan nikmati momen bersantai dengan ditemani aneka makanan lezat, mulai dari camilan, makanan utama, dan makanan penutup. Garga yang ditawarkan pun tidak terlalu mahal, mulai dari Rp 15 ribuan saja.

Berlokasi di Dusun Sendi Pacet Selatan, Nono, Hutan, Pacet, Mojokerto, Jawa Timur. Resto dan kafe ini dibuka mulai pukul 09.00 hingga 17.00 sore saja.

5. Cafe Lore Omah

Kemudian Cafe Lore Omah mungkin bisa jadi pilihan rekomendasi tempat nongkrong, pasalnya kafe ini terletak di gazebo bambu yang terletak di tengah persawahan. Tempat ini sangat cocok untuk dikunjungi bersama siapapun, baik keluarga, pasangan, maupun teman.

Untuk fasilitas yang ditawarkan tempat ini juga cukup lengkap, mulai dari toilet, mushola, hingga spot foto instagramable. Untuk spot foto yang disediakan berupa taman bunga sebagai latarnya.

Kafe ini memiliki konsep indoor dan outdoor. Jika kamu ingin menggunakan tempat outdoor, kamu bisa mengunjunginya saat sore hari agar tidak terlalu panas.

Untuk menu yang tersedia adalah menu makanan lalapan khas Indonesia yang dibanderol mulai dari Rp 10 ribuan hingga Rp 90 ribu saja. Kafe ini berlokasi di Duyung, Desa Sumbersari, Kecamatan Trawas Mojokerto, dan dibuka mulai pukul 09.00 hingga 20.00 malam.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #rekomendasi #kafe #pacet #mojokerto #yang #instagramable #asyik #untuk #nongkrong

KOMENTAR