Dicecar soal Isu Perceraian Rumah Tangga Aditya Zoni dan Yasmine Ow, Kuasa Hukum Pilih Bungkam
Santer dikabarkan, bahwa rumah tangga keduanya sedang tidak baik-baik saja.
Bahkan, Aditya Zoni dan Yasmine Ow disebut-sebut sudah bercerai.
Menanggapi kabar tersebut, kuasa hukum Aditya Zoni, Emile Oemar Alamudy ikut buka suara.
Dikutip dalam YouTube Intens Investigasi, Rabu (27/3/2024), Emile Oemar memilih untuk bungkam terkait kabar perceraian Aditya dan Yasmine.
Bukan tanpa alasan, sebab dikatakan Emile, dirinya belum menerima kuasa dari Aditya Zoni terkait perceraian.
"Wah gini ya kalau untuk urusan di luar urusan yang saya sudah dikasih kuasa itu."
"Saya belum berhak untuk menjelaskan apa pun," ujar Emile.
Enggan suasana menjadi keruh, Emile Oemar tak mau memberikan keterangan apapun sebelum diberikan mandat oleh adik Ammar Zoni.
"Jadi saya di sini berusaha untuk netral, saya berusaha profesional."
"Di mana saya tidak akan memberikan statement apa-apa sebelum saya ditunjuk sebagai lawyer untuk hal tersebut," sambungnya.
Saat disinggung soal orang ketiga dalam rumah tangga Aditya Zoni dan Yasmine Ow, lagi-lagi Emile memilih untuk tak menjawabnya.
"Saya belum bisa kasih statement lah kalau ada orang ketiga atau apa."
"Saya belum bisa bicara apa pun," tegasnya.
Aditya Zoni Janji akan Buka Suara Terkait Isu Cerai dengan Yasmine Ow
Sebelumnya, Aditya Zoni janji akan memberikan pernyataan terkait isu perceraiannya dengan sang istri, Yasmine Ow.
Kini, Aditya Zoni memilih untuk tak buka suara soal kabar perceraian dengan Yasmine Ow.
Padahal sebelum-sebelumnya, Aditya telah membantah soal bahtera rumah tangganya masih baik-baik saja.
Adik Ammar Zoni ini hanya meminta dukungan dari publik.
"Saya nggak bisa kasih statement apapun. Semoga nanti kita ketemu di lain waktu," kata Aditya Zoni, dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Sabtu (23/3/2024).
Aditya Zoni saat Diwawancarai (YouTube Was Was)"Sekarang saya minta dukungan dan support-nya," sambungnya.
Aditya mengungkapkan dalam waktu dekat ini dirinya akan klarifikasi perihal rumah tangganya dengan Yasmine.
Ia mengaku tidak bermaksud untuk mengulur-ulur waktu terkait rumor perceraian.
"Secepatnya, nggak akan lama juga kok. Ya nanti saya akan berikan statement."
"Tapi sekarang untuk saat ini saya menghormati dan menghadiri acara Bang Indra Tarigan dan itu saja sih yang bisa saya sampaika," paparnya.
(Tribunnews.com/Rinanda/Indah Aprilin)
Tag: #dicecar #soal #perceraian #rumah #tangga #aditya #zoni #yasmine #kuasa #hukum #pilih #bungkam