IDF Jatuhkan Selebaran Kutip Ayat Alquran dan Hadist Usai Pembantaian Warga Gaza yang Kelaparan
Potret anak-anak kelaparan di Gaza 
21:00
4 Maret 2024

IDF Jatuhkan Selebaran Kutip Ayat Alquran dan Hadist Usai Pembantaian Warga Gaza yang Kelaparan

Setelah pembantaian terhadap ribuan warga sipil Gaza yang kelaparan dan tengah menunggu bantuan makanan di Jalan Al-Rashid, utara Gaza, beberapa hari lalu, militer Israel menjatuhkan selebaran, Senin pekan ini.

Selebaran tersebut berisi nasihat yang mendesak warga Palestina di Gaza utara agar tidak menjarah truk bantuan yang melewati daerah tersebut.

“Masyarakat di Jalur Gaza utara, agar berkontribusi dalam meningkatkan kondisi kemanusiaan dan akses bantuan ke Jalur Gaza utara, memberi jalan bagi bantuan kemanusiaan dan menahan diri dari penjarahan, pencurian, dan tindakan kekacauan sehingga makanan dapat menjangkau mereka yang membutuhkan dan miskin di seluruh wilayah," demikian selebaran selebaran yang dijatuhkan IDF.

Isi selebaran tersebut juga mengutip ayat 29 dari Surat An-Nisa Al-Qur'an, "Wahai orang-orang yang beriman, janganlah kamu saling melahap harta orang lain secara haram, melainkan berdaganglah dengan persetujuan bersama."

Dalam selebaran juga mengutip hadits bersumber dari Abu Huraira, seorang sahabat Nabi, yang menekankan bahwa, "segala sesuatu yang menjadi milik seorang Muslim haram bagi Muslim lain: darahnya, miliknya harta benda, dan kehormatannya.”

Diketahui Kamis pekan lalu, 116 warga Gaza Palestina yang menunggu bantuan tewas ditembaki. Ratusan orang lainnya mengalami luka.

Kemungkinan korban jiwa bertambah mengingat kondisi mereka sangat parah.

Hamas menuduh Israel menembaki massa. Publik internasional juga mengecam serangan terhadap warga sipil Gaza dan menyebutnya sebagai tindakan biadab.

Sementara IDF mengatakan kematian tersebut disebabkan oleh orang-orang yang saling menginjak-injak.

Disebutkan IDF, satu-satunya kasus penembakan adalah insiden terpisah di dekat lokasi, yang melibatkan kelompok kecil yang mendekati pasukan Israel dan tidak mau berhenti, meskipun sudah diperingatkan berkali-kali.

Situasi di Gaza sangat memprihatinkan. Serangan militer Israel terus berlangsung tanpa henti.

Akses bantuan makanan dan obat-obatan juga dibatasi oleh Israel

Warga Gaza kesulitan mendapatkan makanan. Mereka bertahan dengan mengonsumsi makanan ternak dan tanaman yang tumbuh saat hujan.

Editor: Willem Jonata

Tag:  #jatuhkan #selebaran #kutip #ayat #alquran #hadist #usai #pembantaian #warga #gaza #yang #kelaparan

KOMENTAR