4 Makanan yang Kaya Akan Vitamin D, Salah Satunya Ikan Salmon
Salmon yang kaya akan nutrisi dan manfaat bagi kesehatan, mulai dari jantung, otak, hingga tulang yang kuat./freepik
14:10
23 April 2024

4 Makanan yang Kaya Akan Vitamin D, Salah Satunya Ikan Salmon

 

 – Vitamin D merupakan sumber nutrisi yang memiliki fungsi untuk dapat memastikan sel-sel tubuh tetap sehat.

Selain itu, vitamin D juga dapat menjaga sistem kekebalan tubuh agar bekerja secara optimal.

Seseorang yang kekurangan vitamin D memiliki risiko dapat terganggu kesehatan seperti penyakit rakitis, tulang rapuh, pertumbuhan terlambat, serta mudah terkena virus.

Untuk itu kamu harus memastikan vitamin D berfungsi dengan baik, ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan vitamin D seperti berjemur, mengkonsumsi suplemen, dan mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin D.

Dilansir dari laman alodokter dan halodoc pada Selasa (23/4), berikut ini merupakan empat makanan yang mengandung vitamin D.

  1. Jamur

Makanan jamur merupakan salah satu makanan yang mengandung vitamin D yang sangat baik untuk tubuh.

Kamu dapat mengkonsumsi jamur tiram karena mengandung vitamin D, makanan jamur ini sangat cocok untuk kamu yang tidak bisa mengkonsumsi daging hewan atau vegetarian.

  1. Salmon

Selanjutnya yaitu makanan salmon karena mengandung banyak protein dan omega. Makanan salmon ini juga memiliki kandungan vitamin D .

Oleh karena itu, makanan salmon sangat dianjurkan untuk dikonsumsi karena memiliki banyak nutrisi yang baik untuk tubuh.

  1. Apel

Buah apel menjadi buah yang memiliki sumber asupan vitamin D dan makanan ini juga mengandung mineral seperti magnesium yang baik untuk tubuh.

Kamu dapat mengkonsumsi apel secara rutin agar dapat membantu proses penyerapan vitamin D yang ada di dalam tubuh.

  1. Kuning Telur

Makanan selanjutnya yang dapat kamu konsumsi yaitu kuning telur karena memiliki banyak kandungan seperti vitamin, lemak, dan mineral.

Nah itu dia informasi mengenai empat makanan yang mengandung vitamin D yang baik untuk tubuh.

***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #makanan #yang #kaya #akan #vitamin #salah #satunya #ikan #salmon

KOMENTAR