Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Susul 3 Tim Lain ke 8 Besar
Timnas Futsal Indonesia sukses melaju ke babak perempat final Piala Asia Futsal 2026 usai mengalahkan Kirgistan 5-3.
Pertandingan Timnas Futsal Indonesia vs Kirgistan berlangsung di Indonesia Arena, Jakarta, pada Kamis (29/1/2026) malam WIB.
Lima gol kemenangan Indonesia dicetak masing-masing oleh Mochamad Iqbal, Firman Ardiansyah, Rio Pangestu, Ardiansyah Nur, dan Israr Megantara.
Sementara itu, tiga gol Kirgistan dicetak melalui brace Shokhrukh Makhmadaminov dan sepakan penalti Alimov.
Baca juga: Hasil Timnas Futsal Indonesia Vs Kirgistan 5-3: Skuad Garuda ke 8 Besar Piala Asia Futsal 2026
Kemenangan ini membawa tim asuhan Hector Souto menempati puncak klasemen sementara Grup A dengan 6 poin, unggul selisih gol dari Irak yang pada laga lainnya juga menang atas Korea Selatan 3-2.
Timnas Futsal Indonesia dan Irak sukses mengunci tiket 8 besar sebagai perwakilan dari Grup A. Kedua tim akan memperebutkan status juara grup pada laga terakhir, Sabtu (31/1/2026).
Para pemain Timnas Futsal Indonesia merayakan gol pada pertandingan Grup A Piala Asia Futsal2026 Timnas Futsal Indonesia vs Kirgistan di Indonesia Arena, Jakarta, pada Kamis (29/1/2026).
Sebelumnya, Vietnam menjadi tim pertama yang lolos ke babak perempat final usai meraih kemenangan 2-0 atas Lebanon.
Baca juga: Live Skor Timnas Futsal Indonesia Vs Kirgistan 4-3: Roket Ardiansyah Nur
Sementara itu, Thailand juga menyusul ke babak 8 besar usai menghajar Kuwait dengan skor telak 6-1.
Kedua tim akan menjadi wakil dari Grup B dan berpeluang menjadi lawan Timnas Futsal Indonesia di babak perempat final.
Empat slot tersisa akan diperebutkan oleh delapan tim dari Grup C dan D yang baru akan bermain pada Jumat (30/1/2026).
Baca juga: Live Skor Timnas Futsal Indonesia Vs Kirgistan 3-3: Snow Leopards Cetak 2 Gol Beruntun
Hasil Matchday 2 Piala Asia Futsal 2026
Kamis (29/1/2026)
Grup A - Indonesia Arena, Jakarta
- Korea Selatan 2-3 Irak
- Indonesia 5-3 Kirgistan.
Grup B - Jakarta International Velodrome, Jakarta
- Lebanon 0-2 Vietnam
- Kuwait 1-6 Thailand.
Baca juga: Live Skor Timnas Futsal Indonesia Vs Kirgistan 1-1: Blunder Habiebie Dibalas Gol Iqbal
Jadwal Matchday 2 Piala Asia Futsal 2026
Jumat (30/1/2026)
Grup C - Indonesia Arena, Jakarta
- 15.00 WIB - Australia vs Uzbekistan
- 19.00 WIB - Tajikistan vs Jepang.
Grup D - Jakarta International Velodrome, Jakarta
- 13.00 WIB - Arab Saudi vs Iran
- 17.00 WIB - Malaysia vs Afghanistan.
Tag: #hasil #piala #asia #futsal #2026 #indonesia #susul #lain #besar