Japan Masters 2024: Panggung Fajar/Rian Segel Tiket Lolos ke BWF World Tour Finals
Tampil di turnamen berlabel super 500, Fajar/Rian harus memanfaatkan gelaran tersebut untuk berburu poin BWF agar bisa terus menjaga posisi amannya dalam tabel ranking kualifikasi BWF World Tour Finals 2024.
Anak didik Aryono Miranat yang mangkir tanding di Japan Masters edisi tahun 2023 lalu tersebut akan mencoba peruntungan agar bisa melaju jauh.
Keduanya sudah menjajal lapangan pertandingan Japan Masters 2024 yang terletak di Kumamoto Prefectural Gymnasium.
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, tersingkir dari Japan Open 2024. Fajar/Rian kalah melawan wakil dari Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, di Yokohama Arena, Jumat (23/8/2024). (PBSI)Menuju debut di Japan Masters 2024, Rian menuturkan bahwa kondisi lapangan di Kumamoto tersebut berbeda dengan venue lainnya.
Partner Fajar menuturkan masih ada sedikit angin dan pencahannya sedikit gelap.
"Ini pertama kalinya kami bermain di Kumamoto Masters, kondisi lapangannya agak berbeda dengan yang lain," buka Rian sebagaimana mengutip djarumbadminton.
"Tadi mencobanya (lapangan) ada sedikit angin dan agak gelap juga ya jadi secara adaptasi harus lebih disiapkan lagi. Tapi secara keseluruhan masih oke," kata Rian menabahkan.
Terkait misinya untuk berburu tiket BWF World Tour Finals 2024, Rian sadar bahwa kesempatannya menipis seiring turnamen hanya tersisa dua event saja.
Menyiasati agar tidak terlalu terbebani, Rian menegaskan bahwa ia dan sang partner, Fajar, ingin menikmati perjuangannya di Negeri Sakura.
"Masih sisa dua turnamen sebelum World Tour Finals dan kami masih mengejar untuk lolos," papar suami Ribka Sugiarto.
"Tapi kami tetap ingin enjoy menikmati pertandingan, tidak mau terlalu memikirkan hal itu (lolos World Tour Finals)."
"Target pasti ingin jadi yg terbaik tapi lebih fokus ke step by step saja," tukas Rian.
Demi melancarkan misinya, peluang Fajar/Rian untuk melesat jauh di Japan Masters 2024 sejatinya terbuka lebar.
Sebab jika menilik bagan, Fajar/Rian jadi unggulan utama setelah rival beratnya seperti Liang Weikeng/Wang Chang hingga Kang Minhyuk/Seo Seungjae tak ada.
Liang/Wang memutuskan absen sementara Seo berpasangan dengan rekan anyar yakni Jin Yong.
Namun ujian Fajar/Rian tentu belum hilang mengingat masih ada pemain elite lainnya.
Jagoan Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin turut mengais asa di Japan Masters 2024.
Tapi posisi Fajar/Rian di bagan cukup diuntungkan karena tak akan bertemu dengan keduanya kecuali di final.
Menarik dikawal perjuangan anak didik Aryono Miranat di Japan Masters 2024 agar bisa melaju jauh.
Update Ranking BWF World Tour Finals 2024
Tunggal Putra
1. Anders Antonsen - Dipastikan Lolos
2. Chou Tien Chen - Dipastikan Lolos
3. Kodai Naraoka - Sementara Lolos
4. Shi Yuqi - Sementara Lolos
5. Kunlavut Vitidsarn - Sementara Lolos
6. Lee Zii Jia - Sementara Lolos
7. Lin Chun Yi - Sementara Lolos
8. Koki Watanabe - Belum Lolos
..
Viktor Axelsen - Otomatis Lolos by Medali Emas Olimpiade
Tunggal Putri
1. Wang Zhiyi - Dipastikan Lolos
2. Han Yue - Dipastikan Lolos
3. Busanan Ongbamrungphan - Sementara Lolos
4. Aya Ohori - Sementara Lolos
5. Gregoria Mariska - Sementara Lolos
6. Tomoka Miyazaki - Sementara Lolos
7 An Se-young - Otomatis Lolos by Medali Emas Olimpiade
8. Supanida Katethong - Sementara Lolos
Ganda Putra
1. Kim Astrup/Anders Rasmussen - Dipastikan Lolos
2. He Jiting/Ren Xiangyu - Dipastikan Lolos
3. Goh Sze Fei/Nur Izzuddin - Sementara Lolos
4. Fajar Alfian/Rian Ardianto - Sementara Lolos
5. Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan - Sementara Lolos
6. Kang Minhyuk/Seo Seungjae - Sementara Lolos
7. Man Wei Chong/Kai Wun Tee - Sementara Lolos
8. Liang Weikeng/Wang Chang - Belum Lolos
..
33. Lee Yang/Wang Chilin - Otomatis Lolos by Medali Emas Olimpiade
Ganda Putri
1. Liu Shengshu/Tan Ning - Dipastikan Lolos
2. Rin Iwanaga/Kie Nakanishi - Dipastikan Lolos
3. Baek Hana/Lee Sohee - Dipastikan Lolos
4. Li Yijing/Luo Xumin - Tidak Lolos
5. Pearly Tan/Thinaah Muralitharan - Dipastikan Lolos
6. Nami Matsuyama/Chiharu Shida - Sementara Lolos
7. Treesa Jolly/Pullela - Sementara Lolos
8. Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya - Sementara Lolos
...
21 Chen Qingchen/Jia Yifan - Otomatis Lolos by Medali Emas Olimpiade
Ganda Campuran
1. Jiang Zhenbang/Wei Yaxin - Dipastikan Lolos
2. Feng Yanzhe/Huang Dongping - Tidak Lolos
3. Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie - Dipastikan Lolos
4. Chen Tang Jie/Toh Ee Wei - Dipastikan Lolos
5. Dejan Ferdinansyah/Gloria Widjaja - Dipastikan Lolos
6. Cheng Xing/Zhang Chi - Tidak Lolos
7. Kim Wonho/Jeong Naeun - Sementara Lolos
8. Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang - Sementara Lolos
9. Tang Chun man/Tse Ying Suet - Sementara Lolos
...
19. Zheng Siwei/Huang Yaqiong - Otomatis Lolos by Medali Emas Olimpiade
(Tribunnews.com/Niken)
Tag: #japan #masters #2024 #panggung #fajarrian #segel #tiket #lolos #world #tour #finals