Menurut Psikologi, Ini 8 Tanda yang Menunjukkan Anda Sangat Dicintai oleh Orang-orang di Sekeliling Anda
Ilustrasi seseorang yang sangat dicintai oleh orang di sekelilingnya./ Sumber foto: freepik
10:18
30 April 2024

Menurut Psikologi, Ini 8 Tanda yang Menunjukkan Anda Sangat Dicintai oleh Orang-orang di Sekeliling Anda

 

 - Bagi sebagian besar orang, merasa dicintai dan dihargai oleh orang-orang di sekitar mereka merupakan hal yang penting dan tidak dapat diabaikan.

Menurut psikologi, terdapat beberapa tanda yang menunjukkan bahwa seseorang sangat dicintai oleh lingkungan sosialnya.

Ketika seseorang merasa dicintai dengan tulus, itu menciptakan lingkungan emosional yang positif dan mampu mendukung kesejahteraan dan kebahagiaan mereka.

Dilansir dari Ideapod pada Selasa (30/4), terdapat 8 tanda bahwa Anda sangat dicintai oleh orang di sekitar Anda, berdasarkan psikologi.

1. Anda dirayakan

Ketika orang lain merayakan kesuksesan Anda atau momen penting dalam hidup Anda dengan tulus dan ikhlas, ini menunjukkan bahwa Anda dicintai oleh orang-orang di sekitar Anda dan dikelilingi oleh orang-orang yang peduli tentang Anda dan ingin melihat Anda bahagia.

Misalnya, saat Anda berulang tahun, banyak orang yang menghubungi Anda untuk merayakannya bersama, meskipun Anda mungkin tidak terlalu suka menjadi sorotan.

Tetapi, ini menunjukkan bahwa mereka peduli tentang Anda dan ingin berbagi kebahagiaan dengan Anda.



2. Anda merasa aman dan didukung

Saat Anda merasa dicintai dengan tulus oleh orang-orang di sekitar Anda, Anda merasa bisa percaya sepenuhnya pada mereka.

Ini memberikan rasa aman bahwa meskipun menghadapi tantangan atau kesulitan, Anda memiliki orang-orang yang akan selalu siap untuk mendukung

Merasa aman ini memungkinkan Anda untuk menjadi diri Anda sendiri tanpa takut dinilai atau ditolak. Secara psikologis, perasaan ini membawa dampak positif seperti harga diri yang tinggi, kemampuan mengatur emosi dengan baik, dan hubungan yang lebih sehat.

3. Memiliki hubungan yang kuat dengan orang di sekitar Anda

Ketika Anda memiliki hubungan yang kuat, itu artinya Anda memiliki orang-orang di sekitar yang sangat peduli dan mendukung Anda.

Bukan hanya sekadar kenalan atau hubungan yang biasa, tetapi hubungan yang benar-benar erat seperti layaknya keluarga, teman, dan pasangan romantis.

Anda bisa berbagi segala hal dengan mereka, dari tawa hingga air mata. Mereka siap membantu Anda kapan pun Anxa membutuhkan, bahkan pada saat-saat sulit sekalipun.



4. Kehadiran Anda diterima baik

Ketika Anda dicintai secara tulus oleh orang di sekeliling Anda, ini ditandai dengan adanya penerimaan. Ini berarti Anda merasa diterima dan dihargai apa adanya oleh orang-orang di sekitar, termasuk keluarga, teman, dan pasangan romantis.

Anda merasa nyaman untuk menjadi diri sendiri dan tidak perlu berpura-pura menjadi orang lain untuk merasa diterima. Penerimaan ini sangat penting untuk kesehatan emosional dan kesejahteraan seseorang.

5. Anda dihormati olehnya

Ketika Anda dihormati oleh orang lain, itu berarti orang-orang di sekitar Anda mendengarkan apa yang Anda katakan dan menghargai pandangan Anda secara serius.

Mereka tidak menganggap remeh pendapatmu dan kontribusi Anda, melainkan mereka berinteraksi dengan penuh perhatian dan memperlakukan Anda dengan sopan dan hormat.

Tetapi, yang lebih penting lagi, mereka bukanlah orang-orang yang hanya setuju atau mendukung Anda tanpa mempertimbangkan apa pun.

Mereka berani menegur Anda jika melihat sesuatu yang salah atau tidak benar, karena mereka peduli dan menghormati Anda sebagai individu.



6. Anda diterima dan diakui dalam lingkungan sosial

Ketika Anda dicintai oleh orang di sekitar, itu sering kali mencakup perasaan termasuk atau diakui oleh mereka. Anda akan merasa diterima dan dihargai oleh orang lain dalam lingkaran sosial tersebut.

Hal ini berarti Anda diundang ke acara-acara, Anda didengarkan, dihormati, dan Ands merasa bahwa Anda memiliki tempat dan peran yang penting dalam kehidupan orang-orang di sekitar Anda.

7. Anda diapresiasi dan dihargai

Seseorang yang dicintai oleh orang di sekitar cenderung dihargai dan diapresiasi oleh mereka. Ketika Anda merasa dicintai dan dihargai, biasanya Ands memiliki hubungan yang lebih erat dan positif dengan orang-orang di sekitar Anda.

Orang-orang yang mencintai Anda juga cenderung mengakui nilai dan kontribusi yang Anda bawa ke dalam kehidupan mereka, dan mereka lebih mungkin untuk mengungkapkan rasa terima kasih dan penghargaan atas hal itu.



8. Anda mendapatkan kasih sayang

Ketika Anda dicintai dengan tulus, Anda akan sering menerima kasih sayang dari orang lain. Kasih sayang bisa berupa sentuhan fisik seperti pelukan atau hingga ungkapan kata-kata yang penuh kasih sayang dan perhatian.

Tindakan-tindakan kasih sayang ini merangsang pelepasan hormon-hormon perasaan baik dalam otak, seperti oksitosin, yang membuat seseorang merasa lebih bahagia dan terhubung secara emosional.

Secara psikologis, kasih sayang mempromosikan perasaan koneksi, kedekatan, dan kesejahteraan emosional. Orang yang merasa dicintai dengan tulus sering mengalami lebih banyak kasih sayang dari orang-orang di sekitarnya, yang membantu memperkuat hubungan dan mendukung kesejahteraan emosional mereka.

***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #menurut #psikologi #tanda #yang #menunjukkan #anda #sangat #dicintai #oleh #orang #orang #sekeliling #anda

KOMENTAR