Profil dan Kekayaan Rizki Natakusumah, 29 Tahun Jadi Komut hingga Anggota DPR, Kini Lamar Artis Cantik
Profil dan Kekayaan Rizki Natakusumah (instagram/bebytsabina)
11:49
23 April 2024

Profil dan Kekayaan Rizki Natakusumah, 29 Tahun Jadi Komut hingga Anggota DPR, Kini Lamar Artis Cantik

Beby Tsabina baru saja menggelar acara lamaran dengan sang kekasih, Rizki Natakusumah. Hal ini membuat orang-orang penasaran dengan profil dan kekayaan Rizki Natakusumah.

Pasalnya, Rizki Natakusumah dikenal sebagai politisi muda dengan karier mentereng. Bahkan pada usia 29 tahun ia sudah menjadi anggota DPR RI dan memiliki jabatan tertinggi di perusahaan.

Kabar gembira lamaran Beby Tsabina ini disebarkan melalui unggahan di Instagram pada Minggu (21/4/2024). Pada unggahannya tersebut, Beby Tsabina terlihat melemparkan senyum manisnya kepada sang calon suami sambil memamerkan cincin pertunangannya.

Di kediaman Beby Tsabina, acara lamaran disulap menyerupai taman romantis dengan rangkaian bunga-bunga segar yang didominasi rona pastel bernuansa merah muda dari karya Artsy Design.

Banyak yang penasaran dan ingin tahu seputar profil dan kekayaan sang tunangan, yaitu Rizki Natakusumah. Berikut ulasan selengkapnya. 

Profil dan Kekayaan Natakusumah

Kabar lamaran Beby Tsabina dan Rizki Natakusumah memang mengejutkan publik, sebab keduanya jarang mengunggah kemesraannya di publik. Hal ini lantas membuat netizen menyoroti profil dan kekayaan Rizki Natakusumah yang menjabat sebagai anggota Komisi 1 DPR RI. 

Biodata Rizki Natakusumah

Rizki Natakusumah merupakan anak dari pasangan politikus Dimyati Natakusumah dan Irna Narulita. Berikut ini adalah biodata Rizki Natakusumah selengkapnya, sebagaimana dilansir dari berbagai sumber:

  • Nama lengkap: Rizki Aulia Rahman Natakusumah
  • Tempat dan tanggal lahir: Jakarta, 19 Nopember 1994
  • Agama: Islam
  • Riwayat Pendidikan: 

- SD , SDN Pandeglang IV Tahun 2000 - 2006

- SMP , MTS Darunnajah Ulujami JKT Tahun 2006 - 2009

- SMA , SMA Al Kamal Jakarta Tahun 2009 - 2012

- S1 , The University of Nottinghamn

  • Riwayat Pekerjaan: 

- Yayasan Sohibul Barokah Walfadhilah sebagai Komisaris Utama tahun 2019.

- PT Rizki Cipta Beton sebagai Komisaris Utama tahun 2018.

- PT BPR Amal Bhakti Sejahtera, sebagai Komisaris Utama tahun 2017.

Harta Kekayaan Rizki Natakusumah

Sebagai anggota Komisi 1 DPR RI periode 2019-2024, Rizki Natakusumah diketahui telah melaporkan total kekayaannya sebesar Rp7,79 miliar pada 31 Desember 2022 lalu. Harta kekayaan Rizki Natakusumah dibagi menjadi sejumlah aset, ia diketahui memiliki 2 alat transportasi dan mesin senilai Rp1,7 miliar yang berupa Mazda CX5 Mini Bus Tahun 2010 dan Mercedes Benz GLE 450 AMG Tahun 2019.

Kemudian, Rizki Natakusumah juga diketahui memiliki beberapa aset berupa harta bergerak lainnya senilai Rp398 juta serta kas dan setara kas sebesar Rp2,8 miliar serta harta lainnya dengan jumlah yang sama. Lebih lanjut, Rizki Natakusumah diketahui tidak memiliki harta kekayaan dalam bentuk tanah maupun bangunan, serta surat berharga dan ia juga tidak memiliki utang.

Karier Politik Rizki Natakusumah

Lulus dari Universitas Nottingham, Inggris, Rizki Natakusumah mengikuti jejak sang ayah yang bernama Achmad Dimyati Natakusumah dalam dunia politik.

Kedua orang tuanya memiliki jabatan yang penting dan terpandang di wilayah Banten. Mulai dari Dimyati Natakusumah yang merupakan mantan Bupati Pandeglang, Banten, yang pernah menjabat selama dua periode.

Sementara itu Irna Narulita mengambil alih jabatan tersebut dan menjadi Bupati yang sekarang. Tentu saja hal tersebut membuat Rizki ternyata mengikuti jalan karier politik kedua orang tuanya.

Saat ini, Rizki Natakusumah lebih dikenal sebagai anggota DPR RI untuk periode 2019-2024, lalu ia kembali maju sebagai calon anggota DPR RI dari Partai Demokrat untuk Dapil Banten I.

Demikian profil dan kekayaan Rizki Natakusumah yang baru saja melamar artis cantik Beby Tsabina.

Kontributor : Rishna Maulina Pratama

Editor: Rifan Aditya

Tag:  #profil #kekayaan #rizki #natakusumah #tahun #jadi #komut #hingga #anggota #kini #lamar #artis #cantik

KOMENTAR