



Jangan Cuma ke Bromo, Ini Rekomendasi Wisata Seru di Probolinggo: Bisa Snorkeling sampai Rafting!
Ketika berbicara tentang wisata di Probolinggo, sebagian besar orang langsung teringat pada Gunung Bromo. Memang, Bromo adalah destinasi wisata alam yang luar biasa dan menjadi ikon Jawa Timur. Tapi tunggu dulu! Probolinggo ternyata menyimpan banyak destinasi wisata lain yang tidak kalah seru dan memanjakan mata.
Mulai dari bermain air, menikmati pemandangan laut, hingga memacu adrenalin di tengah jeram sungai, semuanya bisa kamu temukan di kota yang terkenal dengan mangga manisnya ini. Nah, kalau kamu sedang merencanakan liburan ke Probolinggo, pastikan untuk menyimak rekomendasi wisata berikut ini. Semua tempat sudah terbukti viral dan banyak direview positif oleh para konten kreator lokal. Yuk, catat daftarnya!
1. Gili Ketapang – Snorkeling Seru di Lautan yang Masih Asri
Gili Ketapang adalah destinasi wisata laut yang terletak tidak jauh dari Pelabuhan Tanjung Tembaga. Pulau kecil ini menawarkan keindahan alam bawah laut yang masih sangat alami. Di sini, kamu bisa naik perahu sambil menikmati panorama laut, bermain pasir putih di pantai, hingga snorkeling melihat aneka biota laut yang menawan.
Menurut informasi dari akun Instagram @citra.emilia_, jika kamu ikut open trip, biayanya sekitar Rp200.000 per orang, belum termasuk transportasi menuju titik kumpul. Tiket masuk ke Gili Ketapang sendiri hanya sekitar Rp10.000. Cocok banget untuk kamu yang ingin wisata hemat tapi tetap seru dan menantang.
2. Pekalen Rafting – Wisata Arung Jeram yang Memacu Adrenalin
Ingin merasakan tantangan seru yang bikin jantung berdegup kencang? Pekalen Rafting adalah pilihan tepat. Di sini kamu bisa menyusuri aliran sungai berbatu yang menantang, dikelilingi pemandangan hijau yang menyejukkan. Bahkan, di ujung perjalanan kamu akan disambut air terjun Bidadari dan bisa bermain ayunan alam yang menyenangkan!
Menurut @yasarunaa, biaya rafting di sini sekitar Rp340.000 per orang, sudah termasuk semua fasilitas seperti pelampung, helm, peralatan keselamatan, guide, snack di rest area (gorengan dan minuman hangat), makan siang dengan menu khas Jawa, serta akses kamar mandi dan ruang ganti. Durasi rafting cukup panjang, yakni 2–3 jam, jadi benar-benar worth it!
3. Bentar Beach – Pantai Hits dengan Banyak Wahana Seru
Pantai Bentar kini makin kece dan cocok untuk liburan bareng keluarga. Selain pemandangan pantainya yang menenangkan, kini sudah tersedia banyak wahana permainan seru yang bisa dicoba, mulai dari anak-anak hingga dewasa.
Mengutip info dari akun @rizqi_rwp, tiket masuk ke pantai ini hanya Rp20.000 per orang, tapi kamu bisa mencoba banyak wahana seperti, seluncuran ban raksasa: Rp20.000 (3 kali main), dino ride: Rp20.000 (bisa untuk 3 orang), keranjang sultan (menyebrang laut): Rp50.000, sepeda air: Rp10.000 per orang, mobil-mobilan anak: Rp15.000, flying fox: Rp20.000, playground dan kolam renang yang gratis! serta banyak fasilitas lainnya termasuk rumah makan dan toko oleh-oleh. Pantai ini cocok untuk wisata keluarga yang lengkap dan menyenangkan.
4. Bee Jay Bakau Resort – Wisata Alam dan Relaksasi di Tengah Kota
Terakhir, ada Bee Jay Bakau Resort (BJBR), destinasi wisata yang menawarkan pengalaman menyusuri hutan bakau yang rindang dan asri. Lokasinya yang tidak jauh dari pusat kota membuatnya mudah dijangkau. Tiket masuk hanya Rp15.000, namun view-nya sangat menenangkan.
Dilansir dari akun @hangoutprobolinggo, BJBR punya banyak spot menarik seperti, jalan setapak di tengah hutan bakau, penginapan terapung (mulai dari Rp300.000 per malam), kolam renang air panas dan air dingin gratis, masjid terapung untuk ibadah dengan suasana damai, hingga restoran dan aula yang bisa disewa untuk acara keluarga, kantor, hingga pernikahan. BJBR cocok bagi kamu yang ingin wisata santai, menyatu dengan alam, tapi tetap nyaman dan instagramable.
Probolinggo ternyata memiliki banyak destinasi wisata yang tak kalah menarik dari Bromo. Dari keindahan bawah laut Gili Ketapang, tantangan seru di Pekalen Rafting, keseruan keluarga di Pantai Bentar, hingga suasana damai BJBR, semuanya layak masuk dalam itinerary liburanmu berikutnya.
Jadi, jangan hanya terpaku pada satu destinasi. Luangkan waktu untuk menjelajahi pesona lain Probolinggo yang mungkin belum banyak orang tahu. Siapa tahu, kamu menemukan pengalaman liburan yang tak terlupakan!
Tag: #jangan #cuma #bromo #rekomendasi #wisata #seru #probolinggo #bisa #snorkeling #sampai #rafting