Doddy Sudrajat Ziarah ke Makam Vanessa Angel, Ungkap Kerinduan saat Momen Lebaran: Biasanya Ngumpul
Doddy Sudrajat ziarah ke makam Vanessa Angel bersama Mayang dan Indah Sari, ungkap kerinduan mendalam dengan sang anak di momen lebaran. 
18:28
15 April 2024

Doddy Sudrajat Ziarah ke Makam Vanessa Angel, Ungkap Kerinduan saat Momen Lebaran: Biasanya Ngumpul

- Masih dalam momen Lebaran 2024, Doddy Sudrajat berziarah ke makam Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

Tak sendiri, Doddy Sudrajat meyambangi makam Vanessa bersama Mayang dan artis Indah Sari.

Usai berziarah ke makam Vanessa, Doddy Sudrajat pun mengutarakan kerinduannya kepada sang putri.

Doddy mengaku merindukan kehadiran Vanessa, terutama di momen Lebaran.

Dikatakan Doddy, sebelum meninggal Vanessa dan Bibi selalu mendatangi rumahnya saat momen Lebaran.

Tahun ini menjadi tahun ketiga bagi Doddy tak melewati momen Lebaran bersama Vanessa.

Meski diliputi rasa rindu, Doddy mengaku sudah mengikhlaskan kepergian Vanessa.

"Kangen ya, di saat momen idul Fitri yang benar-benar sangat Daddy kangenin. Kangen lah pokoknya sama Vanessa."

"Kalau Idul Fitri kan biasanya ngumpul di keluarga besar, Vanessa sama Bibi sama Gala datang ke rumah."

"Tapi ya udah, ini tahun ketiga kita melewati tanpa almarhum," ungkap Doddy Sudrajat dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Senin (15/4/2024).

Di sisi lain, Doddy pun mengungkapkan kondisi makam Vanessa Angel dan Bibi.

Meski kondisi makam sang putri dan menantunya bagus, Doddy mengatakan rumput di pusaran makam Vanessa sudah panjang.

Ia pun mengaku akan meminta petugas untuk lebih memperhatikan kondisi makam Vanessa dan menantunya itu.

"Terakhir sebelum puasa, kondisi makam sebenarnya bagus, cuma rumputnya panjang-panjang, tapi enggak masalah."

"Tapi masalah rumput nanti Daddy akan ngomong ke penjaga makam," ujar Doddy.

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Editor: Nuryanti

Tag:  #doddy #sudrajat #ziarah #makam #vanessa #angel #ungkap #kerinduan #saat #momen #lebaran #biasanya #ngumpul

KOMENTAR