Pernyataan Komeng Jika Terpilih jadi Anggota DPD Jabar, Sebut akan Memajukan Seni Budaya Indonesia
Berikut ini pernyataan Komeng jika terpilih jadi anggota DPD daerah Jawa Barat nantinya. 
17:42
15 Pebruari 2024

Pernyataan Komeng Jika Terpilih jadi Anggota DPD Jabar, Sebut akan Memajukan Seni Budaya Indonesia

- Nama komedian Komeng tiba-tiba mencuri perhatian publik pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 ini. 

Pasalnya, hal itu buntut dari terpampangnya foto nyeleneh Komeng dalam surat suara DPD RI Pemilu 2024 Dapil Jawa Barat.

Apabila mendapat amanah dari masyarakat untuk menjadi wakil wilayah nantinya, Komeng pun berikan pernyataan mengenai rencananya. 

Dikutip dalam YouTube Cumicumi, Kamis (15/2/2024), Komeng berujar akan berfokus dalam memajukan dunia hiburan di wilayah Indonesia. 

"Kalau untuk ke depannya sih saya berkonsep seni dan budaya karena saya ngertinya bidang itu," ujar Komeng

Dengan hal tersebut, komedian berusia 53 tahun itu menjadikan negara Korea Selatan sebagai contoh.

Sebab menurut Komeng, Korea Selatan pun bisa menguasai di dunia lewat seni dan juga drama Koreanya. 

"Maksudnya Korea kok bisa menjajah kita dengan seni dan budayanya masa kita yang negaranya lebih luas tidak bisa," sambungnya. 

Bahkan, Komeng menilai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dari hasil tersebut bernilai fantastis. 

"Dan di Korea itu pemasukannya kalau enggak salah untuk apbn-nya dari seninya dia dari drakor terus Kpop itu double digit gitu sih," lanjutnya. 

Meski demikian, Komeng mengaku belum mengerti apakah pemikirannya tersebut bisa berjalan dengan baik nantinya.

Mengingat, dirinya juga belum pernah terjun ke dunia politik. 

"Tapi nggak tahu ya, dan saya belum paham apakah bisa dengan konsep itu masuk begitu," jelasnya. 

Untuk saat ini, Komeng mengaku rendah hati terkait hasil Pemilihan Umum nantinya, ia pun tak mau gegabah dengan beberapa hasil yang sudah ada.

"Enggak tahu saya belum masuk ke sana," tandasnya. 

Sementara soal foto dalam surat suara, Komeng pun juga berikan komentarnya. 

Usut punya usut, rupanya KPU meminta agar para caleg untuk mengirimkan foto dengan berbusana pakaian daerah. 

"Terus waktu KPU minta buat di kertas suara KPU si bilang kalau bisa pakai yang ciri khas sendiri atau pakaian daerah kayak Dapil Jabar mungkin bisa menggunakan hal-hal yang berbau Jabar," jelasnya. 

Namun, anjuran tersebut rupanya tak diikuti oleh ayah tiga anak ini. 

Komeng Komeng (Tangkapan layar kanal YouTube Cumicumi)

Mengaku ingin berbeda dari caleg yang lain, Komeng pun justru mengirimkan foto dengan gaya nyelenehnya. 

"Tapi akhirnya saya kasih cuman foto yang itu, saya kan anti mainstream," sambungnya. 

Tak mau senada dengan caleg yang lain, Komeng pun hanya ingin menunjukkan bahwa dirinya berbeda dari yang lainnya. 

"Maksudnya apa ya, malas saya kalau sama sama orang lain, saya bikin aja yang lain," pungkasnya. 

(Tribunnews.com/Rinanda)

Editor: Yurika NendriNovianingsih

Tag:  #pernyataan #komeng #jika #terpilih #jadi #anggota #jabar #sebut #akan #memajukan #seni #budaya #indonesia

KOMENTAR