Beda Dengan Muzani, Dasco Gerindra Sebut Prabowo Belum Bahas Kabinet: Lagi Konsentrasi Kaji Program Makan Siang Gratis
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. (Suara.com/Bagas)
15:52
14 Mei 2024

Beda Dengan Muzani, Dasco Gerindra Sebut Prabowo Belum Bahas Kabinet: Lagi Konsentrasi Kaji Program Makan Siang Gratis

Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan, jika Prabowo Subianto sebagai Presiden terpilih kekinian belum membicarakan soal penyusunan kabinet dari mulai nomenklatur hingga siapa nama calon menteri. Menurutnya, Prabowo masih fokus bahas program makan siang gratis.

"Ya saya nggak tahu karena belum pernah ada pembicaraan soal kabinet. Pak Prabowo lagi konsentrasi pada saat ini merumuskan, mengkaji soal makan siang gratis dan beberapa program unggulan pada saat kampanye," kata Dasco di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (14/5/2024).

Oke Gas! Program Makan Siang Gratis Prabowo Dibawa ke Rapat APBN

Ia mengatakan, belum sama sekali ada pembicaraaan mengenai hal-hal yang menyangkut kabinet.

"Justru untuk pembicaraan mengenai bagaimana mengisi kabinet, siapa saja yang di kabinet, berapa jumlah di kabinet itu belum pernah dibicarakan," ungkapnya.

Terkait program makan siang gratis, kata dia, dibahas mengenai pola untuk menjalankannya.

"Jadi kalau soal makan siang itu bagaimana kemudian memanfaatkan anggaran yang ada tetapi kemudian ini lagi dibikin polanya, jadi kalau tadi ngomong distribusi itu termasuk bagaimana pola makan siang yang akan diterapkan nanti," tuturnya.

Menurutnya, menganai pembahasan program makan siang gratis tersebut juga masih belum final.

"Dan ini masih belum final, masih dikaji dan masih dalam simulasi-simulasi pun juga sedang dilakukan studi banding ke beberapa negara yang sudah sukses menjalankan program makan siang," pungkasnya.

Beda dengan Muzani

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (12/5/2024). (Suara.com/Novian)Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (12/5/2024). (Suara.com/Novian)

Sebelumnya, Presiden terpilih Prabowo Subianto turut meminta kader Partai Gerindra untuk mengisi pos kementerian di kabinet pemerintahan mendatang. Tetapi soal siapa saja nama yang diminta, Gerindra masih merahasiakannya.

"Iya ada, ada yang diminta. Tapi saya nggak tahu yang diminta, yang diharapkan," kata Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (12/5/2024).

Muzani menegaskan persoalan kabinet merupakan hak prerogatif dari Prabowo selaku presiden mendatang.

"Karena itu hak dan domain presiden terpilih," ujar Muzani.

Kekinian diakui Muzani, menjelang pelantikan, pembicaraan mengenai kabinet memang sudah dibahas.

Begini Nasib Kelanjutan Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran

Tetapi, Muzani menegaskan kembali penentuannya sepenuhnya hak dari presiden terpilih.

"Kalau itu sih memang semakin dekat dengan Oktober, saya kira pembicaraan itu ada. Saya tidak tahu terus terang karena itu hak dan domain presiden terpilih," kata Muzani.

Editor: Ria Rizki Nirmala Sari

Tag:  #beda #dengan #muzani #dasco #gerindra #sebut #prabowo #belum #bahas #kabinet #lagi #konsentrasi #kaji #program #makan #siang #gratis

KOMENTAR