Baru Putuskan Resign dari Kabinet Jokowi Jelang Pencoblosan, Mahfud: Itu Soal Pilihan Saja
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Ham (Menkopolhukam), Mahfud MD saat menggelar konferensi pers di Kantor Kemenpolhukam, Jakarta, Kamis (1/2/2024). [Suara.com/Alfian Winanto]
05:08
2 Februari 2024

Baru Putuskan Resign dari Kabinet Jokowi Jelang Pencoblosan, Mahfud: Itu Soal Pilihan Saja

Mahfud MD menyampaikan alasannya mengapa dirinya baru memutuskan mundur sebagai Menko Polhukam saat sekarang. Menurutnya, keputusan dirinya untuk mundur saat ini hanya soal pilihan.

"Kemudian kenapa sampai begitu. Itu soal pilihan saja. Nanti kalau saya mundur di depan, dulu, nanti orang-orang mengatakan 'loh kok buru-buru sih, yang lain belum'," kata Mahfud dalam konferensi persnya di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Kamis (1/2/2024).

Mahfud lantas mengungkapkan dirinya sudah memiliki niatan mengundurkan diri sebagai Menko Polhukam ketika memutuskan menjadi cawapres. Namun menurutnya, semua harus menunggu momentum.

"Maka dulu, memang kami bicarakan ketika pertama "saya harus mundur itu titik" Kenapa? Kan tidak mungkin saya againts kebijakan atau against calon yang didukung Pak Jokowi. Lalu saya masih terus, kan ndak bagus. Gitu. Sehingga saya harus mundur," tuturnya.

Menurutnya, soal keputusan yang diambil pasti akan selalu ada yang kontra terhadap hal itu. Untuk itu, dirinya enggan memusingkan perihal kapan memutuskan untuk mundur.

"Kalau sesudah pemungutan suara itu kan masih lama. Jadi, ini soal pilihan. Kalau dulu mundur dulu, bisa ada orang kecewa, karena aturannya kan boleh orang yang lain boleh, kalau mundur sekarang, ada yang bilang 'kok baru sekarang', kalau terus juga pasti ada yang mempersoalkan," ujarnya.

"Itu biasa dalam politik, karena kepala kita itu 270 juta kepala. oleh berpendapat berbeda-beda. Tapi, saya sudah menyatakan, saya memilih berhenti sekarang. Ini momentum yang harus saya ambil sekarang," sambungnya.

Editor: Dwi Bowo Raharjo

Tag:  #baru #putuskan #resign #dari #kabinet #jokowi #jelang #pencoblosan #mahfud #soal #pilihan #saja

KOMENTAR