7 Warna Pakaian yang Membuat Kulit Tampak Cerah
- Pilihan warna baju dapat mempengaruhi tingkat kecerahan pada kulit yang terbuka seperti wajah, tangan, dan kaki. Jadi, pemilihan warna baju yang membuat kulit cerah sangat penting.
Salah satu cara memilih warna baju yang membuat kulit cerah yakni menyesuaikan dengan skin tone. Pemilihan warna baju yang kurang tepat dengan skin tone bisa membuat kulit terlihat kusam.
Melansir dari The List dan In Style, secara umum skin tone terbagi menjadi tiga, meliputi warm, cool, dan neutral. Ada beberapa warna yang cocok dengan masing-masing skin tone, sehingga membuat kulit cerah.
Warna baju yang membuat kulit cerah
Berikut sejumlah warna baju yang membuat kulit cerah. Ada warna yang hanya cocok bagi beberapa skin tone, namun adapula yang sesuai bagi semua tipe kulit.
1. Pink
Street style warna pink dari ajang Pekan Mode Milan 2018. Berikut warna baju yang membuat kulit tampak cerah
Melansir dari Readers Digest dan The List, warna pink alias merah muda cocok bagi pemilik skin tone tipe cool. Warna pink akan membuat kulit kamu semakin bersinar.
2. Biru langit
Selain pink, warna biru langit juga cocok bagi pemilik skin tone tipe cool. Bagi tipe ini, warna terbaik adalah yang memiliki spektrum warna terinspirasi oleh lautan biru dan musim dingin.
Sebab, rona dasar kulit kamu yang didominasi warna biru dapat berpadu indah dengan nuansa samudera, sehingga tampak semakin cerah.
3. Merah
Ilustrasi perempuan memakai baju warna merah. Berikut warna baju yang membuat kulit tampak cerah
Merah juga cocok bagi pemilik skin tone tipe cool. Namun, hindari warna merah tomat dan oranye yang akan bertentangan dengan rona skin tone kamu.
Selain membuat kulit cerah, warna merah dapat membuat penampilan menjadi elegan dan mewah, serta dapat meningkatkan rasa percaya diri pemakainya.
4. Kuning
Bagi pemilik skin tone tipe warm, warna kuning menjadi pilihan tepat untuk memancarkan kecantikan kulitmu. Pilihlah warna kuning yang hangat karena skin tone tipe warm terlihat cantik dalam nuansa warna tanah dan musim gugur.
Bagi pemilik skin tone tipe warm, sebaiknya menghindari pemilihan warna bernuansa dingin seperti bur langit dan putih gading. Sebab, warna-warna tersebut akan membuat kulitmu berwarna abu-abu dan tampak pucat.
Lihat postingan ini di Instagram
5. Hijau
Pemilik skin tone tipe warm juga akan memukau dalam balutan baju berwarna hijau. Pilihan hijau olive yang dapat memancarkan kecantikan kulitmu.
Warna hijau olive mengingatkan pada musim gugur yang serasi dengan unsur skin tone tipe warm.
6. Nude
ilustrasi perempuan pakai baju warna nude. Berikut warna baju yang membuat kulit tampak cerah
Warna nude sangat cocok bagi pemilik skin tone tipe neutral. Sebetulnya, pemilik skin tone neutral cocok mengenakan warna apapun.
Namun, sebaiknya pilih warna baju yang lembut dibandingkan warna cerah. Warna baju yang lembut seperti nude dapat membuat kulitmu lebih bersinar.
Sementara, warna-warna yang terlalu mencolok seperti warna hijau neon dan biru elektrik berpotensi mengganggu keseimbangan rona kulitmu.
7. Putih
Perempuan memakai dress putih. Berikut warna baju yang membuat kulit tampak cerah
Baju warna putih dapat membuat tampak lebih cerah, terutama jika dipakai pemilik skin tone tipe neutral. Warna putih dapat memantulkan cahaya sehingga wajahmu pun terlihat lebih cerah.