Si Kecil Alami Alergi Seperti Orang Tuanya? Ini 6 Cara Lindungi Anak dari Alergi Turunan
Ilustrasi bayi sedang sakit. (Sumber: freepik).
06:42
21 Maret 2024

Si Kecil Alami Alergi Seperti Orang Tuanya? Ini 6 Cara Lindungi Anak dari Alergi Turunan

- Anak-anak yang memiliki kedua orang tua yang menderita alergi memiliki kemungkinan besar untuk mengalami alergi juga.

Alergi terjadi ketika tubuh salah mengidentifikasi substansi yang masuk sebagai ancaman, meskipun sebenarnya tidak.

Kesalahan ini menyebabkan tubuh menghasilkan mediator kimia khusus yang mengatur timbulnya gejala alergi.

Alergi dapat mengenai saluran pencernaan, pernapasan, dan kulit. Namun, langkah pencegahan alergi sebaiknya dilakukan sedini mungkin, bahkan sejak dalam kandungan.

Tindakan terbaik untuk mencegah alergi adalah dengan mengidentifikasi faktor risiko alergi pada janin dan mengambil langkah pencegahan sejak lahir.

Dokter spesialis kebidanan dan kandungan atau dokter anak sering kali melakukan identifikasi faktor risiko alergi pada janin menggunakan kartu deteksi dini.

Apakah Jenis Alergi Anak dan Orang Tua Selalu Sama?

Dilansir dari herminahospital.com, Kamis (21/3), beberapa gen diyakini terkait erat dengan alergi. Data menunjukkan risiko alergi anak meningkat 2-4 kali lipat jika ada riwayat keluarga dengan alergi.

Risiko tersebut lebih tinggi jika ibu atau kedua orang tua memiliki alergi. Namun, jenis alergi anak tidak selalu sama dengan orang tua. Meskipun memiliki risiko yang tinggi, anak dapat memiliki jenis alergi yang berbeda.

Apakah Alergi Dapat Disembuhkan?

Hingga saat ini, semua obat yang digunakan untuk mengatasi alergi hanya mampu mengurangi gejalanya, bukan menyembuhkan sepenuhnya. Anak yang mewarisi alergi dari orang tua cenderung mengalaminya hingga dewasa.

Meskipun tidak bisa disembuhkan, kambuhnya alergi bisa dihindari. Disarankan untuk mengurangi konsumsi makanan yang berpotensi memicu alergi anak, seperti telur.

Makan makanan sehat dan berolahraga membantu mencegah penyakit.

Jika alergi debu, menjaga kebersihan rumah dan menggunakan masker secara rutin disarankan. Untuk diagnosis alergi yang akurat, pemeriksaan laboratorium diperlukan.

Tips Mencegah Alergi Pada Anak

Dikutip dari alodokter.com, Kamis (20/3), tidak ada tindakan spesifik untuk mencegah anak dari mengalami alergi. Namun, dapat mengurangi gejalanya dengan:

Memperhatikan pencetus gejala alergi pada anak dan menghindarkannya.

Menjaga anak dari lingkungan yang dingin, berdebu, atau penuh alergen.

Mempertahankan kebersihan diri anak dan lingkungannya.

Menggunakan masker saat ada orang dengan infeksi saluran pernapasan di sekitar untuk mencegah penularan.

Memberikan ASI yang cukup dan makanan pendamping ASI yang bergizi setelah usia 6 bulan.

Jika anak menunjukkan gejala alergi, segera konsultasikan dengan dokter.

Jika kedua orang tua memiliki riwayat alergi yang signifikan, disarankan untuk mengkonsultasikan ke dokter spesialis kebidanan dan kandungan atau dokter spesialis anak sejak awal kehamilan.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #kecil #alami #alergi #seperti #orang #tuanya #cara #lindungi #anak #dari #alergi #turunan

KOMENTAR