Bandara Singkawang Dipuji Jokowi karena 8 Pengusaha Lokal Ikut Sumbang Dana CSR Capai Rp 155 Miliar
Presiden Joko Widodo (Jokowi)
16:54
21 Maret 2024

Bandara Singkawang Dipuji Jokowi karena 8 Pengusaha Lokal Ikut Sumbang Dana CSR Capai Rp 155 Miliar

Bandara Singkawang di Kalimantan Barat, mendapat pujian dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) karena dibangun dengan skema pembiayaan Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).   Pembangunan Bandara Singkawang tercatat menelan biaya sebesar Rp 427 miliar. Dengan rincian bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) senilai Rp 272 miliar dan dana Corporate Social Responsibility (CSR) para pengusaha Singkawang sebesar Rp 155 miliar.   Tidak disebutkan, siapa saja pengusaha yang ikut serta dalam pembangunan Bandara Singkawang. Hanya saja, berdasarkan informasi dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub), Bandara Singkawang dibangun melalui skema KPBU dengan CSR dari para pengusaha lokal Singkawang.  

  Sedikitnya, ada delapan pengusaha lokal yang berinvestasi pada pembangunan infrastruktur ini. Kemungkinan, salah satu pengusaha yang ikut serta dalam pembangunana Bandara Singkawang yang juga ikut hadir dalam peresmiannya adalah Bos Agung Sedayu Group Sugianto Kusuma alias Aguan.   Bahkan, Aguan turut disapa dalam acara peresmian bandara tersebut yang digelar pada Rabu, 20 Maret 2024, kemarin. "Yang saya hormati, Pak Aguan beserta seluruh pengusaha yang asli dari Singkawang yang telah banyak berpartisipasi dalam pembangunan bandara ini," kata Jokowi.   Jokowi menilai, pembiayaan pembangunan infrastruktur dengan cara iuran antara pemerintah dan pengusaha ini bagus sekali. Dengan cara itu, ia optimistis bakal mempercepat pengembangan potensi yang ada di daerah tersebut.  

  "Skema kerjasama pemerintah dan badan usaha plus CSR, ini sangat bagus sekali. Ini akan sekali lagi mempercepat pengembangan potensi yang ada di berbagai wilayah di tanah air kita," ujar Jokowi.   Dalam sambutannya, Jokowi mengaku sempat bisik-bisik kepada Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi agar Bandara Singkawang ini menjadi percontohan untuk daerah-daerah lain. Utamanya dari sisi pembiayaan dengan skema Kerjasama Pemerintah Dengan Badan Usaha (KPBU).   "Dan saya tadi bisik-bisik ke Menhub, bahwa bandara ini bisa dijadikan contoh di-copy, direplikasi di daerah-daerah yang lain, terutama skema kerjasamanya tadi," kata Jokowi.  

  Tak lupa, Jokowi pun turut mengucapkan terima kasih kepada para pengusaha yang telah menyumbangkan dana CSR dalam pembangunan Bandara Singkawang. Ke depan, ia berharap langkah para pengusaha di Kalimantan Barat ini akan memantik pengusaha-pengusaha di daerah lain untuk ikut berpartisipasi dalam membangun daerahnya masing-masing.   "Artinya, orang-orang yang berasal dari kota itu, orang-orang yang berasal dari kabupaten itu, orang-orang yang berasal dari provinsi itu, juga ikut berpartisipasi terhadap daerahnya masing-masing. Sekali lagi, untuk para pengusaha saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” tukasnya.

Editor: Banu Adikara

Tag:  #bandara #singkawang #dipuji #jokowi #karena #pengusaha #lokal #ikut #sumbang #dana #capai #miliar

KOMENTAR