Hitung-hitungan Justin Kluivert Anak Patrick Kluivert Bisa Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia
PSSI terus melanjutkan program naturalisasi pemain yang dimulai sejak era kepelatihan Shin Tae-yong, bahkan di bawah arahan pelatih baru, Patrick Kluivert. Proses naturalisasi pemain kini masih berjalan dengan dua nama terbaru yang sedang dalam proses, yakni Ole Romeny dan Jairo Riedewald.
Di tengah sambutan hangat atas kedatangan Patrick Kluivert ke Indonesia, perhatian publik juga tertuju pada putranya, Justin Kluivert. Sejumlah warganet di Indonesia mulai mengajukan "permintaan" agar Justin dinaturalisasi dan memperkuat Timnas Indonesia.
Justin Kluivert, yang merupakan anak pertama dari Patrick Kluivert dan Angela van Hulten, kini berusia 25 tahun.
Seperti ayahnya, Justin meniti karier sebagai pesepak bola profesional dan saat ini bermain untuk klub Premier League, Bournemouth.
Keterlibatan ayahnya dalam sepak bola Indonesia turut memicu harapan di kalangan penggemar untuk melihat Justin bergabung dengan Skuad Garuda.
Beberapa unggahan Justin di Instagram @justinkluivert dibanjiri komentar dari penggemar Tanah Air yang mendesaknya untuk mempertimbangkan naturalisasi dan ikut memperkuat Timnas Indonesia.
Ini bukan tanpa alasan, karena silsilah keluarga Kluivert yang menambah spekulasi soal kemungkinan adanya darah Indonesia dalam keluarga tersebut.
Ayah Patrick, Kenneth Kluivert, berasal dari Suriname, negara yang memiliki hubungan sejarah dengan Indonesia, khususnya Pulau Jawa.
Pada masa kolonial, banyak penduduk Jawa dikirim ke Suriname oleh pemerintah Belanda untuk bekerja di kebun atau pabrik, dan sebagian besar memutuskan untuk menetap di sana.
Karena itu, ada kemungkinan bahwa keluarga Kluivert memiliki garis keturunan Jawa, meski belum ada konfirmasi resmi terkait hal ini.
Meskipun belum pasti apakah Justin bisa dinaturalisasi sebagai warga negara Indonesia, peraturan FIFA memberi peluang bagi pemain untuk mewakili negara lain.
Berdasarkan aturan FIFA yang tercantum dalam pasal 6, pemain dapat membela timnas suatu negara jika mereka memiliki keterkaitan yang sah dengan negara tersebut, baik melalui kelahiran, keturunan orang tua, atau tinggal di negara itu selama lima tahun berturut-turut setelah usia 18 tahun.
Jika melihat kondisi ini, Justin Kluivert berpotensi mewakili beberapa negara, termasuk Belanda, Curaçao, dan Suriname. Pasalnya, Justin lahir di Belanda, sedangkan ayah dan ibunya adalah warga negara Belanda.
Nenek Justin berasal dari Curaçao, sementara kakeknya berasal dari Suriname. Meskipun sudah tiga kali memperkuat Timnas Belanda, Justin masih memiliki peluang untuk beralih federasi jika ia memenuhi syarat.
Bila ia memutuskan untuk bergabung dengan Timnas Indonesia, Justin harus tinggal di Indonesia selama minimal lima tahun atau menjalani proses naturalisasi sesuai ketentuan yang berlaku.
Sehingga kemungkinan kecil Justin Kluivert dinaturalisasi Timnas Indonesia.
Tag: #hitung #hitungan #justin #kluivert #anak #patrick #kluivert #bisa #jadi #pemain #naturalisasi #timnas #indonesia