Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
Skandal Liga Inggris: Eks Wasit Premier League Terjerat Kasus Video Asusila Anak [Tangkap layar X]
23:48
8 Januari 2026

Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak

Baca 10 detik
  • Mantan wasit Premier League David Coote dijatuhi hukuman sembilan bulan penjara tertangguh dua tahun di Nottingham.
  • Coote mengaku bersalah membuat gambar tidak senonoh kategori A melibatkan anak laki-laki berusia 15 tahun.
  • Insiden ini menambah daftar kontroversi Coote yang sebelumnya telah dipecat dan diskors oleh badan otoritas olahraga.

Mantan wasit Premier League, David Coote, resmi dijatuhi hukuman oleh Pengadilan Crown Nottingham setelah mengaku bersalah membuat gambar tidak senonoh kategori A yang melibatkan anak di bawah umur.

Dalam putusan yang dibacakan pada Rabu (8/1/2026), pengadilan menjatuhkan hukuman penjara sembilan bulan yang ditangguhkan selama dua tahun kepada Coote.

Ia juga akan berada di bawah pengawasan ketat dan harus memenuhi sejumlah ketentuan hukum yang berlaku.

David Coote didakwa pada 12 Agustus 2025 setelah penyelidikan Nottinghamshire Police menemukan sebuah video tidak senonoh kategori A dalam perangkat elektronik miliknya.

Kategori A merupakan tingkat pelanggaran paling serius dalam hukum Inggris terkait konten pornografi anak.

Dalam sidang terungkap bahwa video tersebut berdurasi dua menit 11 detik dan menampilkan seorang anak laki-laki berusia 15 tahun yang mengenakan seragam sekolah.

Saat diinterogasi polisi setelah penangkapan, Coote memilih memberikan jawaban “no comment”.

Hakim Nirmal Shant menyebut kasus ini sebagai kejatuhan drastis bagi Coote.

“David Coote, Anda telah mengalami kejatuhan luar biasa dari posisi terhormat,” ujar sang hakim dilansir dari Mirror.

“Ini melibatkan anak nyata yang mengalami eksploitasi dengan dampak serius yang mengikutinya.”

Pengacara Coote, Laura Jane Miller, memohon agar hukuman penjara tidak dijalankan. Ia menyampaikan bahwa kliennya tengah mengalami masalah kesehatan mental saat mengunduh konten tersebut.

“Di balik citra wasit sukses, ada pergulatan mental yang telah berlangsung sejak 2017 akibat putusnya hubungan pribadi,” ujar Miller.

“Ia juga terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkoba sejak 2019.”

Miller menambahkan bahwa Coote telah kehilangan karier, reputasi, dan kini bekerja di posisi administratif sambil mencoba membangun kembali hidupnya secara perlahan.

Ia juga disebut telah menunjukkan penyesalan mendalam dan berhenti menggunakan narkoba sejak penangkapannya pada Februari 2025.

Kasus ini menambah panjang daftar kontroversi David Coote. Ia dipecat oleh PGMOL (badan wasit profesional Inggris) pada Desember 2024 setelah beredarnya video yang memperlihatkan dirinya membuat komentar kontroversial tentang mantan pelatih Liverpool, Jurgen Klopp.

Selain itu, UEFA juga menskors Coote hingga Juni 2026 akibat dugaan penggunaan narkoba, setelah muncul video lain yang memperlihatkan dirinya menghirup serbuk putih saat bertugas di Euro 2024.

Kontributor: M.Faqih

Editor: Galih Prasetyo

Tag:  #bejat #wasit #premier #league #david #coote #masuk #atas #kasus #pornografi #anak

KOMENTAR