Lewat Duet Megawati & Gia, Red Sparks Coba Peruntungan ke Play-off Liga Voli Korea
Duet Megawati & Gia on fire, Red Sparks coba peruntungan ke playoff - Megawati Hangestri dan Giovanna Milana pemain Red Sparks saat bermain di round 5 berhasil memenangkan duel atas Hwaseong IBK Altos, Kamis (1/2/2024). 
16:00
6 Februari 2024

Lewat Duet Megawati & Gia, Red Sparks Coba Peruntungan ke Play-off Liga Voli Korea

- Performa duo Megawati Hangestri dan Giovana Milana atau yang akrab disapa Gia tengah on fire di putaran kelima Liga Voli Korea.

Megawati dan Gia jadi senjata utama Red Sparks dalam mencoba peruntungannya ke playoff Liga Voli Korea lewat peringkat ke empat tabel klasemen.

Perjuangan anak didik Ko Hee-jin saat ini seakan tengah mencari keajaiban agar bisa jadi tim pertama yang lolos meski menduduki posisi keempati di papan klasemen Liga Voli Korea.

Dikatakan demikian, sebab menurut sportsworldi, menjelaskan bahwa Red Sparks akan jadi tim pertama yang menciptakan sejarah jadi tim pertama yang lolos dari urutan keempat.

Dengan catatan, torehan poin Red Sparks wajib memiliki margin kurang dari tiga poin dari posisi ketiga.

Selebrasi dari Giovanna Milana, kapten Lee So-young, serta Megawati Hangestri ketika Red Sparks berhadapan dengan IBK Altos, Kamis (1/2/2024). Selebrasi dari Giovanna Milana, kapten Lee So-young, serta Megawati Hangestri ketika Red Sparks berhadapan dengan IBK Altos, Kamis (1/2/2024). (Instagram @red__sparks)

Di mana saat ini dalam tabel klasemen Liga Voli Korea saat ini diisi oleh rival terdekat Megawati dan kolega yakni GS Caltex.

Tiga kemenangan beruntun yang dibukukan oleh anak asuh Ko Hee-jin ini mengantarkan Red Sparks makin menyala di empat besar.

Sebab selisih poin Red Sparks dan GS Caltex saat ini hanya berjarak dua poin saja.

Seandainya bisa terus dipertahankan oleh Red Sparks, lolos ke babak playoff bukan angan-angan semata.

Duet Mega & Gia

Sang kapten Lee So-young menjelaskan bahwa peran Gia dan Mega saat ini di Red Sparks sangat krusial.

Jika diambil contoh saat bertemu dengan Hyundai Hillstate kemarin Minggu (4/2/2024) kedua pemain asik Red Sparks sangat on fire.

Lee menjelaskan kala itu Gia berhasil mengoleksi empat poin di set penentuan saat melawan Hyundai.

Sementara tukang gebuk asal Indonesia yaitu Megawati sukses membukukan enam poin.

Torehan poin Mega dan Gia jika dikalkulasikan mencapai 10 poin di set kelima saat melawan Hyundai.

Bagi Lee, ini sebuah magis dari dua pemain asingnya yang didukung dengan duet middle blockernya, Jeong Ho-young dan Park Eun-jin.

Sang kapten semringah melihat performa ciamik rekan setimnya itu yang akhirnya berbuah manis.

Bukan hanya Lee, pelatih Ko Hee-jin juga bangga dengan permainan anak didiknya yang mengesankan.

"Di babak kelima, poin lebih penting daripada penampilan. Para pemain menunjukkan keinginan mereka untuk melakukan yang terbaik," jelas Ko dilansir E-Daily Korea.

"Semangat juang mereka harus dipuji. Jika mereka tidak menyerah di area tersebut, saya rasa mereka akan mampu bermain dengan baik," tukasnya.

Dengan momentum apik ini, Red Sparks bisa dikatakan datang dengan penuh percaya diri jelang menghadapi Pink Spiders.

Dijadwalkan duel antara Red Sparks vs Pink Spiders dihelat pada hari Kamis (8/2/2024).

Klasemen Liga Voli Korea

1. Hyundai Hillstate - 62 poin 

2. Pink Spiders - 56 poin

3. GS CaItex - 43 poin

4. Red Sparks - 41 poin 

5. IBK AItos - 33 poin

6. Hi-Pass - 28 poin

7. AI Peppers - 7 poin

Daftar Top Skor Liga Voli Korea

1. Gyselle Silva (GS Caltex Seoul KIXX) - 723 poin

2. Brittany Abercrombie (Hwaseong IBK Altos) - 677 poin

3. Vanja Bukilic (Gimcheon Korea Expressway Hi-Pass) 655 poin

4. Laetitia Moma Bassoko (Suwon Hyundai E&C Hillstate) - 595 poin

5. Yaasmeen Bedart-Ghani (Gwangju AI Pepper Savings Bank) - 586 poin

6. Megawati Hangestri Pertiwi (Daejeon JungKwanJang Red Sparks) 559 poin

7. Kim Yeon-koung (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders) - 552 poin

8. Jelena Mladenovic (Incheon Heungkuk Life Pink Spiders) - 501 poin

9. Giovanna Milana (Daejeon JungKwanJang Red Sparks) - 488 poin

10. Yang Hyo-jin (Suwon Hyundai E&C Hillstate) - 392 poin

Jadwal Lengkap Red Sparks di Putaran 5

Kamis (1/2/2024) pukul 17.00 WIB
Red Sparks vs IBK Altos, 3-1 (30-28, 25-17, 23-25, 25-18)

Minggu (4/2/2024) pukul 14.00 WIB
Red Sparks vs Hyundai Hillstate, 3-2 (25-23, 22-25, 25-22, 20-25, 15-10)

Kamis (8/2/2024) pukul 17.00 WIB
Pink Spiders vs Red Sparks

Minggu (11/2/2024) pukul 14.00 WIB
Red Sparks vs Hi-Pass

Jumat (16/2/2024) pukul 17.00 WIB
AI Peppers vs Red Sparks

Kamis (21/2/2024) pukul 17.00 WIB
GS Caltex vs Red Sparks

(Tribunnews.com/Niken)

Editor: Drajat Sugiri

Tag:  #lewat #duet #megawati #sparks #coba #peruntungan #play #liga #voli #korea

KOMENTAR