Prabowo Ingin Buktikan RI Bisa Swasembada Pangan Tiap Tahun
Presiden Prabowo Subianto sempat meninjau berbagai inovasi hilirisasi dan teknologi pertanian modern dalam rangkaian kegiatan Panen Raya di Desa Kertamukti, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/1/2026).(Dok. Biro Pers, Media, dan Informasi Sekretariat Presiden)
16:26
7 Januari 2026

Prabowo Ingin Buktikan RI Bisa Swasembada Pangan Tiap Tahun

- Presiden Prabowo Subianto ingin membuktikan bahwa Indonesia bisa swasembada pangan tiap tahun. Artinya, swasembada tidak hanya mampu dicapai pada tahun 2025.

Hal ini dikatakan Prabowo saat menghadiri panen raya dan pengumuman swasembada beras yang digelar di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/1/2026).

"Sekarang setelah kita swasembada pangan, dibilang lagi 'Oh iya, tapi paling swasembada pangan paling setahun-dua tahun'. Enggak apa-apa, kita buktikan tiap tahun. Kita buktikan swasembada swasembada swasembada swasembada," kata Prabowo, Rabu.

Prabowo ingin, swasembada tidak hanya dicapai di satu komoditas semata.

Dia berharap swasembada akan diperluas hingga ke komoditas lain seperti jagung dan sumber protein.

"Tidak hanya swasembada beras. Jagung, singkong, semuanya kita swasembada. Nanti bawang putih kita harus swasembada," jelasnya.

Lebih lanjut, Prabowo mengaku bahagia hari ini karena Indonesia mencapai swasembada beras di tahun 2025.

Padahal mulanya, ia menargetkan swasembada beras akan tercapai dalam waktu sekitar 4 hingga 5 tahun. Namun, swasembada itu telah tercapai pada tahun pertama.

"Saya bahagia, saya senang sekali. Dan saya melihat tadi penuh harapan, penuh keyakinan, kalau banyak tokoh nyinyir mengatakan kita tidak bisa swasembada pangan, hari ini kita buktikan kita swasembada pangan," tandasnya.

Produksi beras 2025 tertinggi sepanjang sejarah

Sebagai informasi, sepanjang 2025 produksi beras Indonesia mencapai 34,71 juta ton, tertinggi sepanjang sejarah.

Dengan stok beras dalam negeri, pemerintah sama sekali tidak mengimpor beras konsumsi pada 2025.

Sementara itu, Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan, pada awal tahun 2026 terdapat stok 12,529 juta ton beras.

Beras itu terdiri dari 3,248 juta ton stok Cadangan Beras Pemerintah (CBP), beras di rumah tangga, restoran, hingga hotel.

Tag:  #prabowo #ingin #buktikan #bisa #swasembada #pangan #tiap #tahun

KOMENTAR