Bukan Jokowi, Bahlil Lahadalia Tunjuk AGK jadi Ketua Dewan Pembina Golkar
Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia (ketiga kanan) mengangkat tangan bersama Plt Ketua Umum Partai Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita (kedua kanan), Ketua Penyelenggara Munas XI Bambang Soesatyo, dan Ketua Pelaksana Munas Sari Yuliati (kanan) saat berlangsungnya Rapimnas dan Musyawarah Nasional XI Partai Golkar 2024 di Jakarta, Rabu (21/8/2024). [ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/aww]
15:08
22 Agustus 2024

Bukan Jokowi, Bahlil Lahadalia Tunjuk AGK jadi Ketua Dewan Pembina Golkar

Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia menujuk Agus Gumiwang Kartasasmita alias AGK sebagai Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar. Jabatan tersebut sebelumnya sempat diisukan akan diisi Presiden Joko Widodo atau Jokowi

"Kami memutuskan dan menetapkan bapak Agus Gumiwang Kartasasmita (AGK) sebagai Ketua Dewan Pembina DPP Golkar tahun 2024-2029," kata Bahlil di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Kamis (22/8/2024).

Untuk posisi ketua dewan lainnya, seperti Dewan Kehormatan dan Dewan Etik, menurut Bahlil akan diumumkan sesegera mungkin. Sedangkan yang diumumkan saat ini menurutnya merupakan jajaran pengurus inti.

"Dewan-dewan lainnya itu terakhir, karena ini syarat dari apa yang diperintahkan oleh undang-undang," katanya.

Baca Juga: 'Raja Alim Raja Disembah', Masinton PDIP: Anak-anak Muda Turunlah ke Jalan, Selamatkan Republikmu!

Bahlil Lahadalia saat berfoto dengan kepengurusan baru Partai Golkar. (Suara.com/M Yasir)Bahlil Lahadalia saat berfoto dengan kepengurusan baru Partai Golkar. (Suara.com/M Yasir)

Bahlil Jabat Ketum Baru Golkar

Sebagaimana diketahui, Bahlil resmi menjabat sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar 2024-2029 berdasar hasil Masyarakat Nasional atau Munas XI Partai Golkar yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Rabu (21/8/2024). Ia terpilih melalui proses aklamasi untuk menggantikan Airlangga Hartarto yang mengundurkan diri.

Selain terpilih sebagai ketua umum, Bahlil juga ditunjuk sebagai formatur tunggal yang berwenang penuh untuk menyusun kepengurusan Partai Golkar 2024-2029.

Berikut jajaran pengurus inti DPP Partai Golkar 2024-2029 yang telah diumumkan oleh Bahlil:

  • Sekretaris Jenderal atau Sekjen: Muhammad Sarmuji
  • Wakil Sekjen: Puteri Komarudin 
  • Bendahara Umum: Sari Yuliati 
  • Wakil Bendahara Umum: Dyah Roro Esti 
  • Wakil Ketua Umum: Adies Kadir, Ace Hasan Syadzily, Melkiades Laka Lena, dan Wihaji
  • Ketua Dewan Pembina: Agus Gumiwang Kartasasmita 

Baca Juga: Tak Mau Ada Lagi Faksi-faksi di Tubuh Beringin, Bahlil ke Abang-abang Golkar: Sudah Lah Gaya-gaya Lama Ini

Editor: Agung Sandy Lesmana

Tag:  #bukan #jokowi #bahlil #lahadalia #tunjuk #jadi #ketua #dewan #pembina #golkar

KOMENTAR