Persamaan El Rumi dengan Irwan Mussry saat Perlakukan Wanita, Maia Estianty: Princess vs Queen Treatment
Semenjak dikabarkan dekat dengan Syifa Hadju, adab El Rumi pada perempuan sempat menjadi perbincangan. Putra kedua Maia Estianty itu disebut sering kali melakukan 'princess treatment' pada pasangannya.
Rupanya, adab El terhadap perempuan disebut meniru ayah sambungnya, Irwan Mussry. Hal itu diungkapkan sendiri oleh sang bunda, Maia Estianty.
"Kalau aku lihat cara dia (El Rumi) nge-treat bersama yang dia suka, aku cenderung lihat dia nyonteknya Mas Irwan tuh," ungkap Maia Estianty seperti dikutip dari kanal YouTube Need A Talk, Rabu (7/8/024).
"Mas Irwan tuh orangnya sangat kalau El itu princess treatment kalau Mas Irwan meratukan, queen treatment," imbuhnya.
Baca Juga: Pendidikan Irwan Mussry: Adabnya Meratukan Pasangan Dicontek El Rumi
Maia menyebut kesamaan itu tampak saat keduanya mencoba menyenangkan pasangan masing-masing. Baik Irwan maupun El sama-sama suka membawa pasangannya ke restoran privat.
Potret Syifa Hadju bersama El Rumi, Maia Estianty, Irwan Mussry, dan Tissa Biani (TikTok)"Dia (El) senang makan di restoran di mana which is dia suka nanya gua dia kayak daddy-nya banget Mas Irwan banget. Mas Irwan kalau makan private room ada chefnya terus El juga melakuakan itu ke cewek yang dia deket," kata Maia.
Maia bahkan sampai mengadukan pada Irwan Mussry jika anak keduanya itu memang meniru sang ayah sambung.
"Aku ngomong ke Mas Irwan itu kayaknya el ngikutin cara kamu banget bagaimana dia mendekati perempuan memperlakukan perempuan," ungkap ibu tiga orang anak itu.
"Dia (Irwan) men-service kayak dia ngambilin makanan ke anak-anak, yang pokoknya apapun anak-anak harus happy, apapun yang dia lakukan ke anak-anak dan ke aku juga sama," tandasnya.
Baca Juga: Marsha Aruan Blak-blakan Sempat Jauh dari Tuhan saat Jalani Hubungan dengan Mantan, El Rumi?
Tag: #persamaan #rumi #dengan #irwan #mussry #saat #perlakukan #wanita #maia #estianty #princess #queen #treatment