Citra Kirana Bantu Tuntun Jemaah Haji Lansia Jalan, Adabnya Banjir Pujian
Citra Kirana [Instagram]
12:51
22 Juni 2024

Citra Kirana Bantu Tuntun Jemaah Haji Lansia Jalan, Adabnya Banjir Pujian

Citra Kirana dan Rezky Aditya merupakan salah satu pasangan artis yang berkesempatan menunaikan ibadah haji tahun ini. Keduanya berangkat menggunakan program haji furoda.

Kini viral di media sosial video yang memperlihatkan momen Citra Kirana sedang membantu menuntun seorang nenek-nenek yang masih satu rombongan haji dengannya berjalan.

Video yang merekam momen ibu satu anak itu membantu menuntun jemaah haji lansia tersebut diunggah oleh akun TikTok @/yerisma_vera beberapa hari yang lalu.

"Citra Kirana jemaah haji furoda Samira Travel 2024," tulis pengunggah video dikutip Sabtu (22/6/2024).

Baca Juga: Citra Kirana Penuhi Kulkas Untuk Stok Minggu Pertama Puasa, Warganet Salfok Gak Ada Kangsung Dalam Kresek

Momen Citra Kirana tuntun jemaah haji nenek-nenek (TikTok/yerisma_vera)Momen Citra Kirana tuntun jemaah haji nenek-nenek (TikTok/yerisma_vera)

Dalam video tersebut, Citra Kirana tampak sedang bersama rombongan haji furodanya. Ia tanpa sungkan mengandeng seorang jemaah haji perempuan yang sudah berumur berjalan.

"Mbak Citra enggak sungkan gandeng nenek-nenek yang ikut haji furoda bareng Samira Travel," keterangan yang ada dalam video.

Momen ini sontak saja menyita perhatian dari netizen. Banyak yang memuji kebaikan hati istri Rezky Aditya tersebut yang tak sungkan membantu jemaah haji lain.

"MasyaAllah. Cantik wajah dan hati Kak Ciki," puji netizen.

"MasyaAllah. Semoga kebaikan Mbak Citra dibalas Allah," timpal netizen.

Baca Juga: Porsi Makan Siang Citra Kirana Bikin Netizen Terheran-heran: Itu 2 Menit Juga Udah Laper Lagi

"MasyaAllah. Tabarakallah. Haji yang mabrurah Kak Ciky dan Masky. Aamiin," imbuh netizen.

"Si cantik dan baik hati," tambah netizen.

"MasyaAllah bidadari surga turun ke bumi," komentar netizen lainnya lagi.

Editor: Agatha Vidya Nariswari

Tag:  #citra #kirana #bantu #tuntun #jemaah #haji #lansia #jalan #adabnya #banjir #pujian

KOMENTAR