Kenali Perbedaan Oat, Muesli, dan Granola: Manakah yang Lebih Cocok untuk Gaya Hidup Sehatmu?
Kenali Perbedaan Oat, Muesli, dan Granola: Manakah yang Lebih Cocok untuk Gaya Hidup Sehatmu?./Freepik
15:40
15 Januari 2024

Kenali Perbedaan Oat, Muesli, dan Granola: Manakah yang Lebih Cocok untuk Gaya Hidup Sehatmu?

– Istilah oat, muesli dan granola tentunya sudah tidak asing lagi bagi kalangan yang menganut gaya hidup sehat.

Pasalnya oat, muesli dan granola sering dijadikan sebagai bahan dasar dalam membuat menu sarapan sehat.

Meski sering dianggap mirip, ternyata oat, muesli dan granola dikutip dari beberapa sumber ternyata ketiganya memiliki perbedaan yang signifikan dalam hal komposisi, nutrisi, dan cara membuatnya.

Untuk itu, kenali lebih dalam perbedaan diantara ketiganya dan sesuaikan dengan kebutuhan sarapan sehat anda agar menjadi pilihan yang tepat.

1. Oat

Oat terbuat dari biji gandum, yang terbagi ke dalam tiga jenis, yakni rolled oat, steel cut-oat, dan oat instan, dengan perbedaan yang terletak pada tekstur serta waktu yang dibutuhkan untuk penyajian.

Oat memerlukan pengolahan terlebih dahulu sebelum dikonsumsi, biasanya diolah dengan cara diseduh dengan air atau susu panas.

Oat memiliki rasa yang tawar sehingga memerlukan tambahan perisa yang bisa didapatkan dari madu dan juga buah-buahan.

Oat mengandung serat larut dan serat tak larut. Dimana keduanya memiliki manfaat yang baik bagi kesehatan. Serat larut pada oat dapat membantu mengurangi kadar kolesterol Low Density Lipoprotein (LDL) yang buruk bagi tubuh.

Serat larut yang terkandung di dalamnya juga berfungsi untuk menunda lapar dan membuat perut terasa kenyang lebih lama. Sedangkan serat tak larut dapat membantu menghilangkan racun yang ada di dalam tubuh.

Dalam 100 gram oat, mengandung kalori sebesar 68 kkal, lemak sebesar 1,4 gram, dan protein sebesar 2,4 gram.

Sehingga oat cocok untuk dikonsumsi bagi yang ingin menurunkan berat badan atau diet rendah kalori seperti pada penderita penyakit diabetes mellitus.
2. Muesli

Muesli merupakan campuran antara rolled oat, biji-bijian seperti biji chia, kacang-kacangan, dan juga buah-buahan kering.

Muesli tak dapat dikonsumsi secara instan, pasalnya perlu untuk diseduh atau direndam dengan susu selama satu malam seperti overnight oats sebelum disajikan.

Selain itu muesli juga dapat dimasak di atas kompor dengan cara direbus dengan air. Dalam 100 gram muesli, mengandung kalori sebesar 96 kkal, lemak sebesar 4,16 gram, dan protein sebesar 8,24 gram.

3. Granola

Granola terbuat dari oat, kacang-kacangan, gandum hitam, biji-bijian, dan buah-buahan kering yang dicampur dengan minyak canola, madu, sirup maple dan mentega yang kemudian dipanggang hingga membentuk gumpalan renyah.

Meskipun secara komposisi mirip dengan muesli, namun pada granola ditambahkan pemanis seperti madu dan sirup maple sehingga rasanya cenderung lebih manis.

Granola menyerupai sereal dan dapat langsung disajikan dengan yogurt atau susu tanpa perlu diseduh terlebih dahulu karena telah melalui proses pemanggangan.

Granola juga dapat dikonsumsi secara langsung seperti cemilan tanpa harus menggunakan susu.

Dalam 100 gram granola, mengandung kalori sebesar 471 kkal, lemak sebesar 20 gram, dan protein sebesar 10 gram.

Granola sangat cocok dikonsumsi bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan karena mengandung banyak kalori. Namun sangat tidak disarankan bagi pengidap penyakit kronis seperti diabetes melitus.

Editor: Hanny Suwin

Tag:  #kenali #perbedaan #muesli #granola #manakah #yang #lebih #cocok #untuk #gaya #hidup #sehatmu

KOMENTAR