Inilah 3 Zat yang Terkandung dalam Makanan dan Minuman Sebagai Pengganggu Penyerapan Kalsium
Zat pengganggu penyerapan kalsium. (babyhappydiapers.com)
00:02
1 Maret 2024

Inilah 3 Zat yang Terkandung dalam Makanan dan Minuman Sebagai Pengganggu Penyerapan Kalsium

– Terdapat zat dalam makanan maupun minuman yang mengganggu penyerapan kalsium. Bagi mereka yang ingin menambah tinggi badan salah satunya adalah berfokus pada kalsium.

Selain mengetahui makanan atau minuman apa saja yang mengandung kalsium tinggi. Perlu diketahui juga kandungan zat dari olahan suatu hidangan yang dapat menghambat penyerapan kalsium.

Dikutip dari kanal YouTube @Vania_Utami (1/5), menjelaskan beberapa pengganggu dalam proses penyerapan kalsium dalam tubuh.

1. Asam oksalat

Asam oksalat dapat ditemukan dalam sayur-sayuran hijau, seperti bayam. Sebenarnya bayam adalah salah satu sayuran yang mengandung kalsium. Akan tetapi bayam juga mengandung asam oksalat sehingga waktu mengkonsumsinya penyerapan kalsium tidaklah optimal.

Bukan berarti makanan yang mengandung asam oksalat tidak bagus melainkan harus dibarengi minuman yang tinggi kalsium jika ingin menambah tinggi badan.

2. Asam fitat

Asam fitat juga merupakan kandungan pada makanan yang dapat mengganggu penerimaan kalsium. Harus diperhatikan zat ini terkandung di kacang-kacangan seperti almond dan ada juga pada gandum.

3. Kafein

Sudah menjadi rahasia umum kandungan kafein terdapat pada kopi maupun teh. Jadi jika mau mengkonsumsi makanan atau minuman yang tinggi kalsium hindari berbarengan dengan yang mengandung kafein.

Untuk yang suka minum kopi susu jangan beranggapan bahwa satu gelas kopi susu sama dengan segelas susu. Karena penyerapan kalsiumnya sudah tidak optimal.

Makanan dan minuman yang mengandung zat diatas bukan tidak baik, melainkan jika ingin memenuhi kebutuhan kalsium harian secara optimal maka dikonsumsinya jangan bebarengan. Bisa juga dikasih jeda sekitar 2 sampai 3 jam sehingga lebih aman. 

Editor: Nicolaus Ade

Tag:  #inilah #yang #terkandung #dalam #makanan #minuman #sebagai #pengganggu #penyerapan #kalsium

KOMENTAR