Sudah Saatnya Kurangi Makan Gorengan yang Sebabkan Kolesterol Tinggi, Dokter Sebut Bisa Sebabkan Penyakit Jantung hingga Stroke
Dampak makan gorengan. (Freepik/freestockcenter)
13:59
27 September 2024

Sudah Saatnya Kurangi Makan Gorengan yang Sebabkan Kolesterol Tinggi, Dokter Sebut Bisa Sebabkan Penyakit Jantung hingga Stroke

- Masyarakat Indonesia sudah seharusnya mulai menjauhi makan goreng-gorengan karena dapat membuat kolesterol tinggi. Imbasnya, kolesterol tinggi ini dapat membuat masyarakat terkena penyakit jantung. 

Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah Siloam Hospital dr. Antonia Anna, Sp.Jp, mengatakan bahwa hubungan antara kolesterol tinggi dengan penyakit jantung sangat berhubungan.    Di Indonesia, ia mengatakan bahwa anak usia dini sejak umur 10 tahun bahkan sudah memiliki sel busa di dinding pembuluh darahnya.  

  "Jadi semua kolesterol itu sejak usia dini, apalagi diperkenalkan sejak masih anak-anak ya, itu dikatakan ternyata dari 10 tahun, di anak-anak itu di pembuluh darahnya, di dalam dinding pembuluh darahnya, di mana tempatnya plak tumbuh, itu sudah ada sel busa," ujar dr. Anna kepada wartawan, Jumat (27/9).   "Sel busa itu adalah cikal bakal untuk plak. Dari sejak umur 10 tahun. Bayangkan anak kita masih SD ya? SMP ya? SD, SMP sudah terpapar, sudah terbentuk sel busa," sambungnya.  

  Dengan adanya sel busa yang kemudian menyebabkan adanya plak di pembuluh darah akan membuat penyakit jantung hingga stroke lebih mudah menyerang.    Oleh karena itu, ia mengatakan bahwa hal itu akan terus terjadi pada anak-anak Indonesia bila masalah pola makan tak juga diperbaiki. Terutama masalah gorengan.    "Di Indonesia itu hampir semua orang bertanya, punya kolesterol? Pasti punya. Karena makanan kita kulturnya gorengan," tutup dr. Anna.  

Editor: Bintang Pradewo

Tag:  #sudah #saatnya #kurangi #makan #gorengan #yang #sebabkan #kolesterol #tinggi #dokter #sebut #bisa #sebabkan #penyakit #jantung #hingga #stroke

KOMENTAR