Maruarar Sirait Minta Swasta Bantu Bangun 3 Juta Rumah dengan Dana CSR di Atas Lahan Sitaan Kejagung
Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait di Kantor Kementerian PUPR, Senin (21/10). (Ryandi Zahdomo/JawaPos.com)
23:18
21 Oktober 2024

Maruarar Sirait Minta Swasta Bantu Bangun 3 Juta Rumah dengan Dana CSR di Atas Lahan Sitaan Kejagung

- Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait mendapat pesan khusus dari Presiden Prabowo Subianto dalam menjalankan tugas di Kabinet Merah Putih. Yaitu, mewujudkan pembangunan tiga juta rumah.

Angka 3 juta rumah adalah angka fantastis dan tidak gampang diwujudkan dalam waktu singkat. Maruarar Sirait berupaya memutar otak agar misi dari Presiden Prabowo dapat diwujudkan. Di antaranya dengan skema kolaborasi dengan pihak swasta, Kejaksaan Agung (Kejagung), dan BUMN.

Maruarar mengatakan, nantinya Pemerintah berupaya menyediakan lahan untuk pembangunan tiga juta rumah. Lahan itu diperoleh dari tanah-tanah sitaan Kejagung yang belum termanfaatkan.

"Ada, kata Pak Jaksa Agung, ada cukup banyak ya, di satu provinsi aja ada yang besar sekali," ungkap Maruarar saat Sertijab di Kantor Kementerian PUPR, Senin (21/10).

Opsi lain untuk mendapatkan lahan pembangunan tiga juta rumah yakni memanfaatkan lahan milik BUMN di pusat kota. Di sana ada opsi dibangun apartemen. Dengan demikian masyarakat bisa memiliki rumah di tengah kotan dan tidak jauh dari tempat kerja.

"Ya, karena saya sudah bicara sama Pak Erick (Menteri BUMN) juga, nanti kita koordinasi dengan BUMN, kita juga ingin ada tanah-tanah yang ada di kota, supaya nanti masyarakat itu tidak perlu lagi jauh dari daerah ke kota, sehingga biaya, waktu lagi dan sebagainya," jelasnya.

Sementara untuk pembangunannya, sambung mantan politikus PDIP itu, dilakukan dari dana corporate social responsibility (CSR) pihak swasta. "Tanahnya dari negara, teman-teman (swasta) juga bisa membantu untuk membangun sebagain bagian dari CSR mereka. Saya pikir kita mesti kreatif, tapi juga harus berdasarkan hukum," ujar Maruarar.

Editor: Ilham Safutra

Tag:  #maruarar #sirait #minta #swasta #bantu #bangun #juta #rumah #dengan #dana #atas #lahan #sitaan #kejagung

KOMENTAR