Niat Ambil Job di Jakarta Setelah Viral, Susila Wati Curhat Alami Dugaan Penipuan
Susila Wati. Perempuan yang kini disapa Bunda Dor Dor itu kemudian mengaku jadi korban dugaan penipuan terkait honor kerja setelah menerima banyak tawaran pekerjaan di Jakarta. 
09:28
19 Januari 2025

Niat Ambil Job di Jakarta Setelah Viral, Susila Wati Curhat Alami Dugaan Penipuan

- Susila Wati penyanyi yang sedang viral belakangan diduga alami tindakan penipuan.

Setelah sukses menarik perhatian publik dengan aksinya menyanyikan lagu 'Waktu Ku Kecil', ia langsung banjir job di Jakarta. 

Perempuan yang kini disapa Bunda Dor Dor itu kemudian mengaku jadi korban dugaan penipuan terkait honor kerja setelah menerima banyak tawaran pekerjaan di Jakarta.

Setelah viral, Bunda Dor Dor mendapatkan banyak tawaran mulai dari manggung di televisi, endorse produk, hingga acara peresmian. 

Namun, ia merasa tidak mendapatkan honor yang sebanding dengan usaha dan hasil jerih payahnya. 

Dugaan penipuan ini membuatnya meminta bantuan kepada praktisi hukum Mario Andreansyah melalui musisi Andika Mahesa alias Babang Tamvan.

“Awalnya Andika menghubungi saya, katanya ada seseorang yang butuh konsultasi hukum," beber Mario Andreansyah saat ditemui di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (17/1/2025).

"Akhirnya saya bertemu dengan Bunda Dor Dor atas inisiatif Andika untuk membantu,” ujar Mario 

Mario menjelaskan bahwa Bunda Dor Dor merasa dirugikan karena tidak mengetahui secara pasti berapa nominal honor yang seharusnya ia terima. 

Semua kesepakatan terkait honor hanya disampaikan secara lisan tanpa ada kontrak tertulis. 

Hal ini membuat Susila Wati menduga adanya penipuan oleh pihak yang membawanya ke Jakarta dan mencarikan pekerjaan untuknya.

“Bunda Dor Dor cerita bahwa dia banyak dapat tawaran kerja seperti manggung di TV, endorse, dan acara lainnya," katanya. 

"Tapi setelah pulang ke Lampung, hasil yang ia terima tidak sebanding dengan apa yang sudah dikerjakan,” jelas Mario.

Meski demikian Mario mengatakan bahwa ia baru menerima aduan dari Bunda Dor Dor dan belum menentukan langkah hukum.

“Bunda Dor Dor merasa dirugikan, dan ini baru sebatas aduan. Kami akan pelajari lebih lanjut dan mencari solusi terbaik," ucapnya.

“Harapan saya, hak Bunda Dor Dor bisa segera dikembalikan. Kasihan, dia baru terjun ke dunia hiburan dan harus menghadapi hal seperti ini,” tutur Mario.

Editor: Malvyandie Haryadi

Tag:  #niat #ambil #jakarta #setelah #viral #susila #wati #curhat #alami #dugaan #penipuan

KOMENTAR