Hasil Suara Sementara Caleg Artis di Dapil Jabar: Desy Ratnasari, Vicky Prasetyo di Posisi Pertama
Hasil suara sementara para artis yang mendaftarkan diri sebagai calon legislatif (Caleg) DPR RI untuk Dapil Jawa Barat II hingga Dapil Jawa Barat XI. 
08:56
16 Februari 2024

Hasil Suara Sementara Caleg Artis di Dapil Jabar: Desy Ratnasari, Vicky Prasetyo di Posisi Pertama

Berikut hasil suara sementara para artis yang mendaftarkan diri sebagai calon legislatif (Caleg) DPR RI untuk Dapil Jawa Barat II hingga Dapil Jawa Barat XI.

Nama-nama selebritas yang bersaing di Dapil ini yakni ada aktor Dede Yusuf, Denny Cagur, Ritchie Ismail, Vicky Prasetyo, Desy Ratna Sari, hingga Mulan Jemella.

Para caleg kalangan artis ini tentunya tengah merebutkan kursi DPR RI dari Dapil masing-masing.

Berikut ini perolehan suara sementara Caleg artis di Dapil Jawa Barat:

Dapil Jawa Barat II

Dede Yusuf Macan Effendi (Demokrat): 14.290 berada di posisi pertama dari 11 caleg

Rachel Maryam Sayidina (Gerindra): 7.604 berada di diposisi pertama dari 10 caleg

Taufik Hidayat (Gerindra): 6.339 berada di posisi kedua dari 10 caleg

Hengky Kurniawan (PDIP): 6.339 berada di posisi kedua dari 10 caleg

Denny Cagur (PDIP): 3.643 berada di posisi ketiga dari 10 caleg

Lita Zen (PDIP): 3.133 berada di posisi 5 dari 10 caleg

Jeje Rictchie Ismail (PAN): 3.489 berada di posisi kedua dari 10 caleg

Girry Pratama (Perindo): 2.295 berada di posisi keempat dari 10 caleg

Dapil Jawa Barat III

Derry Drajat (Gerindra): 5.020 berada di posisi kelima dari 9 caleg

Dapil Jawa Barat IV

Desy Ratnasari (PAN): 13.156 berada di posisi pertama dari 6 caleg

Dapil Jawa Barat V

Tommy Kurniawan (PKB): 15.024 berada di posisi pertama dari 9 caleg

Ramzi (NasDem): 12.869 berada di posisi pertama dari 9 caleg

Primus Yustisio (PAN): 13.700 berada di posisi pertama dari 9 caleg

Anang Hermansyah (PDIP): 7.883 berada di posisi ketiga dari 9 caleg

Dapil Jawa Barat VI

Vicky Prasetyo (Perindo): 3.771 berada di posisi pertama dari 6 caleg

Doadibadai Hollo (PSI): 3.553 berada di posisi kedua dari 6 caleg

Choky Sitohang (NasDem): 2.125 berada di posisi ketiga dari 6 caleg

Dapil Jabar VII

Verrel Bramasta (PAN): 6.647 berada di posisi kelima dari 10 caleg

Rieke Diah Pitaloka (PDIP): 8.812 berada di posisi ketujuh dari 10 caleg

Aldi Taher (Perindo): 4.620 berad di posisi kesepuluh dari 10 caleg

Dapil Jabar XI

Mulan Jameela (Gerindra): 10.529 berada di posisi kedua dari 10 caleg

Ali Syakieb (PDIP): 7.501 berada diposisi kedua dari 10 caleg

(Tribunnews.com/Ifan)

Editor: Whiesa Daniswara

Tag:  #hasil #suara #sementara #caleg #artis #dapil #jabar #desy #ratnasari #vicky #prasetyo #posisi #pertama

KOMENTAR