



Lolly Alami Perubahan Sikap yang Drastis, Razman Nasution Sebut Bakal Dalami
Seperti diketahui, hubungan Lolly dengan Nikita Mirzani kini sudah membaik.
Bahkan keduanya juga sudah bertemu secara langsung.
Lolly kini juga nampak lebih bahagia setelah ditempatkan di tempat rahasia.
Terkait perubahan tersebut, Razman Nasution mengakui akan mendalami hal itu.
Lebih lagi, Lolly juga menyampaikan keterangan baru hingga membuat Vadel Badjdieh ditetapkan sebagai tersangka atas laporan Nikita Mirzani.
"Kami sudah menemukan beberapa fakta, ada yang membuat misalnya jadi tersangka."
"Tapi ini akan kami dalami kenapa terjadi perubahan sikap yang drastis, yang spontan oleh Lolly," ungkap Razman, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Selasa (18/2/2025).
Razman sendiri mengakui tak menyangka atas perubahan yang dialami Lolly.
Tak hanya itu, Razman juga menyoroti Vadel yang tiba-tiba ditetapkan sebagai tersangka setelah 7 bulan berjalannya kasus.
"Ya yang tadinya 7 bulan tiba-tiba serta merta langsung jadi tersangka dan ditahan," katanya.
Razman menambahkan, dirinya juga kecewa mengenai keterangan-keterangan baru yang diungkap Lolly.
Dalam hal ini, Razman menyayangkan yang tak sejak awal menceritakan kejadian sebenarnya.
"Jujur ya kami juga kalau dibilang kecewa ya kecewa, kenapa kok tidak bicara dari awal."
"Tapi kami nggak bisa juga paksa apakah benar atau tidak, nanti itu kan di persidangan," ucap Razman.
Lolly Masih Jalani Pengobatan Mental
Di sisi lain, Nikita Mirzani mengungkap alasan mengapa Lolly belum juga pulang.
Melalui live TikTok, Nikita Mirzani menyebut Lolly masih menjalani pengobatan.
Awalnya Nikita menjelaskan jika Lolly tidak pernah bermain sosial media.
Artinya baik TikTok, Instagram, atau apa pun yang mengatasnamakan Laura Maizeni bukanlah akun Lolly.
"Laura belum tinggal di sini. Laura masih pengobatan," ungkap Nikita.
"Pengobatan apa sih? Pengobatan mentalnya, psikisnya. Kalian kan denger tuh si Razman ngomong apa," lanjutnya.
Ia juga tegas menyebut kondisi Lolly baik-baik saja.
Terlihat dari Instagram Story yang Nikita bagikan, nampak Lolly kini sudah mengumbar senyuman.
"Pertanyaan-pertanyaan klise itu bisa dihilangkan nggak? Karena kalian lihat sendiri kan kemarin gimana Laura di story. Ya begitu lah keadaannya," tegas Nikita.
(Tribunnews.com/Ifan/Wulandari)
Tag: #lolly #alami #perubahan #sikap #yang #drastis #razman #nasution #sebut #bakal #dalami