Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak, Lakukan Pemeriksaan Ini
Di era kemajuan teknologi seperti saat ini, bergama upaya kejahatan daring terus dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Bahkan, ponsel pribadi kita bisa jadi bahan sasaran penyadapan. Tentunya hal itu sangat merugikan kita sendiri.
Bagaimana tidak, jika sudah menyadap hp pelaku bisa dengan mudah membobol akun rekening bank online atau aplikasi lain yang berhubungan dengan keuangan. Percakapan, foto-foto, hingga data penting lainnya bahkan juga dapat diakses orang lain dengan bebas.
Tentunya, kita semua tidak ingin kejadian handphone dihack atau disadap ini terjadi di perangkat pribadi. Oleh karena itu, sengat penting untuk memahami cara mengetahui HP disadap beserta tanda-tandanya. Jangan luoa segera periksa agar keamanan data selalu terjaga serta performa handphone tidak menurun.
Cara Mengecek HP Disadap atau Tidak
Terdapat beragam cara yang dapat kita lakukan untuk mengetahui apakah HP sedang disadap atau tidak, baik itucHP dengan sistem operasi Android ataupun iOS. Dengan mengetahuinya, maka kamu dapat melakukan pencegahan sebelum data atau aplikasi pribadi diakses oleh asing. Simak cara mengecek HP disadap atau tidak berikut ini:
1. Daya Baterai Cepat Habis
Langkah pertama untuk mengetahui cara mengecek HP disadap atau tidak adalah dengan memperhatikan daya baterai. Ketika daya baterai handphone cepat habis padahal sedang tidak digunakan, itu bisa menjadi pertanda HP sedang disadap.
Pasalnya, saat HP tengah disadap, pihak luar akan bebas mengakses dan membuka aplikasi yang terinstal sehingga baterainya jadi cepat habis. Oleh karena itu, kamu bisa cek battery health ponsel secara berkala saat masalah ini terjadi terutama untuk pengguna HP iPhone.
2. Suhu HP Tiba-tiba Meningkat
Hal berikutnya yang harus diperhatikan yakni saat suhu HP cepat panas. Sebab, suhu HP yang tiba-tiba meningkat padahal sedang tidak di cas atau digunakan, bisa jadi kemungkinan bahwa HP sedang disadap.
3. HP Lebih Lemot
Cara mengetahui HP disadap atay tidak selanjutnya yaitu apakah kinerja smartphone jadi lebih lemot dari biasanya. Tanda ini perlu dicurigai, terutama ketika baru membeli HP keluaran terbaru. Karena HP baru yang tiba-tiba lemot tanpa sebab, bisa jadi sedang disadap.
Kondisi ini dapat terjadi karena pihak yang menyadap sedang menjalankan perangkat bersamaan dengan kamu menggunakannya.
4. Muncul Aktivitas Aneh
Kamu juga perlu waspada saat tiba-tiba handphone melakukan aktivitas yang aneh, apalagi jika kamu tidak sedang menjalankannya. Sebagai contoh misalnya, aplikasi di HP tiba-tiba terbuka dengan sendirinya padahal kamu tidak membuka aplikasi itu. Hal tersebut bisa jadi HP sedang dioperasikan oleh pihak lain.
5. Ada Aplikasi Asing
Cara lainnya yang dapat dicurigai adalah munculnya aplikasi asing secara tiba-tiba di HP. Sebagai pengguna, kamu perlu berhati-hati apabila terdapat aplikasi asing yang mencurigakan karena aplikasi tersebut bisa mencuri data atau bisa digunakan untuk hal-hal yang tidak diinginkan seperti mencuri data serta digunakan untuk aktivitas kriminal lainnya.
6. Telepon atau Pesan Tak Dikenal
Ketika mengetahui adanya pesan atau telepon yang dikirimkan ke orang lain padahal bukan kamu sendiri yang melakukan, kemungkinan besar jika HP kamu sedang disadap.
7. Periksa Email pada Akun Media Sosial
Penyadapan dapat dilakukan kala kamu membuka link yang dikirim dari pesan lewat aplikasobmedia sosial atau email. Saat buru-buru klik link dari pengirim yang tidak dikenal, bisa saja HP mu akan langsung menginstal aplikasi untuk penyadapan. Oleh karena itu, kamu bisa cek kembali isi pesan di media sosial ataupun pesan di email.
8. Cek dengan Kode USSD
Cara terakhir untuk mengetahui HP disadap atau tidak yakni dengan mengakses kode USSD. Caranya, kamu cukup memasukkan kode USSD *#21# atau *#06# di menu panggilan telepon maupun dial pad.
Setelah klik OK/Panggil, kamu l akan langsung mendapat informasi mengenai aktivitas yang ada di handphone. Dari situ, kamu bisa mengetahui apakah ada aktivitas yang tidak pernah kamu lakukan namun justru dilakukan pihak luar.
Cara Mengatasi HP Disadap
Setelah memahami cara mengecek HP disadap atau tidak, kamu bisa langsung lakukan beberapa cara mengatasi HP disadap berikut ini:
1. Segera lakukan pergantian password layar handphone, akun email, aplikasi dan media sosial yang ada di handphone.
2. Matikan akses lokasi atau GPS location untuk meminimalisir proses pengintaian yang sedang dilakukan hacker.
3. Aktifkan fitur verifikasi dua langkah, baik itu untuk akun email, akun percakapam, akun m-banking dan akun lainnya yang tersimpan di HP.
4. Apabila penyadapan sudah tidak dapat dihentikan, maka kamu bisa langsung reset HP ke mode pabrik. Hal ini juga dilakukan agar hacker tidak bisa mendapatkan informasi lebih detail dari ponsel.
5. Pastikan kamu hanya mendownload aplikasi dari PlayStore atau App Store. Jangan sampai melakukan klik tautan asing untuk menghindari kemungkinan penyadapan.
6. Hubungi call center provider, agar nomor ponsel segera dinonaktifkan untuk sementara. Dengan begitu hacker akan kehilangan akses.
Begitulah cara mengecek HP disadap atau tidak. Selalu waspada terhadap aktivitas asing yang muncul secara tiba-tiba pada ponselmu ya!
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Tag: #cara #mengecek #disadap #atau #tidak #lakukan #pemeriksaan