2 Kiat PSBS Biak Dapatkan Pemain Sesuai Keinginan, Tim Promosi Liga 1 Layak Ditiru
Tim PSBS Biak. (dok. Liga Indonesia Baru)
08:06
9 Juli 2024

2 Kiat PSBS Biak Dapatkan Pemain Sesuai Keinginan, Tim Promosi Liga 1 Layak Ditiru

Tim promosi PSBS Biak aktif di bursa transfer menjelang Liga 1 musim 2024/2025. Beberapa pemain sudah direkrut tim berjuluk Badai Pasifik ini untuk mengarungi kerasnya kompetisi kasta teratas Indonesia.

Setelah merekrut beberapa nama, PSBS kini kabarnya sedang mempertimbangkan transfer pemain Timnas Indonesia, Jeam Kelly Sroyer dari Persik Kediri.

Selain pemain, PSBS juga merekrut pelatih top, Juan Esnaider, mantan juru taktik Getafe dengan kontrak dua musim.

Siapkan Banyak Dana

Baca Juga: Liga 1 2024/2025 Full Pakai VAR, Ini 4 Insiden yang Bisa Ditinjau

Menurut Presiden klub, Yan Mandenas, PSBS Biak menggunakan tawaran kontrak yang lebih tinggi dari klub sebelumnya sebagai strategi utama untuk menarik pemain-pemain yang diincar.

Mereka juga menawarkan fasilitas yang lebih baik untuk memastikan kesepakatan tercapai. Mandenas mengungkapkan bahwa PSBS telah menghabiskan puluhan miliar dalam pembentukan skuad baru mereka, hampir separuh dari biaya satu musim kompetisi.

Dengan mayoritas tim dirombak, PSBS mempertimbangkan perubahan besar-besaran, yang menurutnya merupakan kebutuhan untuk berkompetisi di Liga 1 yang berbeda dengan Liga 2.

Meyakinkan soal Fasilitas

Yan Mandenas menjelaskan bahwa selain tawaran kontrak yang lebih tinggi, PSBS juga menjawab pertanyaan-pertanyaan detail para pemain terkait kehidupan sehari-hari di Biak.

Baca Juga: Restrukturisasi Organisasi Klub, Bambang Pamungkas Resmi Jadi Manajer Persija Lagi

Ini termasuk pertanyaan tentang makanan, tempat tinggal, dan hal-hal lainnya.

Dengan merespons kebutuhan mereka secara intensif, PSBS berhasil meyakinkan pemain-pemain tersebut untuk bergabung.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

Editor: Rully Fauzi

Tag:  #kiat #psbs #biak #dapatkan #pemain #sesuai #keinginan #promosi #liga #layak #ditiru

KOMENTAR