29 Pebulu Tangkis yang Pensiun Sepanjang 2024: Kento Momota, Minions, hingga The Daddies
Mantan penghuni ranking satu dunia pun turut meramaikan daftar pebulu tangkis yang memutuskan gantung raket tahun ini.
Sebut saja tunggal putra Jepang selaku juara dunia 2018 dan 2019, Kento Momota.
Piala Thomas 2024 menjadi ajang terakhir Momota di panggung internasional.
Sayangnya, Momota gagal memberikan kado terakhir yang indah bagi Jepang.
Di Piala Thomas 2024, Momota gagal membawa Jepang melaju ke semifinal.
Jepang hanya mampu finis di perempat final Piala Thomas 2024 usai kalah dari Malaysia 1-3, Kamis (2/5/2024).
Kento Momota dari Jepang kembali melawan Koki Watanabe dari Jepang pada pertandingan tunggal putra mereka pada hari kedua turnamen bulu tangkis Jepang Terbuka di Tokyo pada 26 Juli 2023. Berikut daftar 29 pebulu tangkis dari berbagai negara yang resmi pensiun di 2024, termasuk Kento Momota. (RICHARD A.BROOKS / AFP)Selain Momota, sejumlah pebulu tangkis Indonesia juga memutuskan pensiun tahun ini.
2024 menjadi momen berakhirnya era dua pasangan ganda putra kenamaan Tanah Air.
Yakni Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya (Minions) dan yang terbaru Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (The Daddies).
Beda dengan Minions yang sudah tak tanding lagi, The Daddies masih akan melakoni satu turnamen terakhir di penghujung kariernya.
Indonesia Masters 2025 yang berlangsung pada 21-26 Januari mendatang menjadi last dance The Daddies.
Untuk lebih lengkapnya, berikut daftar 29 pebulu tangkis yang pensiun sepanjang 2024.
Daftar 29 Pebulu Tangkis yang Pensiun Sepanjang 2024
Indonesia:
3. Ribka Sugiarto
4. Hendra Setiawan
5. Mohammad Ahsan
Jepang:
1. Kento Momota
2. Kanta Tsuneyama
3. Naru Shinoya
4. Saito Taichi
5. Koga Akira
6. Rena Miyaura
7. Wakana Nagahara
8. Aya Ohori
China:
1. Zhao Junpeng
2. Tan Qiang
3. Ou Xuan Yi
4. Liu Yuchen
5. He Bing Jiao
6. Zheng Siwei
Malaysia:
1. Chan Peng Soon
2. Cheah Yee See
Thailand:
1. Jongkolphan Kititharakul
2. Rawinda Prajongjai
Inggris:
1. Marcus Ellis
2. Lauren Smith
India:
1. Sai Praneeth
Belanda:
1. Selena Piek
Taiwan:
1. Lee Yang
Jerman:
1. Linda Efler
(Tribunnews.com/Isnaini)
Tag: #pebulu #tangkis #yang #pensiun #sepanjang #2024 #kento #momota #minions #hingga #daddies