Gagal ke Final, 'Kesombongan' Borneo FC Tantang Timnas Indonesia Kembali Diungkit Netizen
Diego Michiels. [Istimewa]
17:24
20 Mei 2024

Gagal ke Final, 'Kesombongan' Borneo FC Tantang Timnas Indonesia Kembali Diungkit Netizen

Kegagalan Borneo FC melaju ke final championship series BRI Liga 1 2023/2024 berbuntut panjang. Kesombongan skuad Pesut Etam menantang Timnas Indonesia kembali muncul ke permukaan.

Borneo FC dipastikan gagal melenggang ke final championship series BRI Liga 1 2023/2024 setelah tumbang 2-3 pada laga leg kedua melawan Madura United di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (19/5/2024).

Dengan hasil ini, Pesut Etam harus mengakui keunggulan Laskar Sappe Kerrab dengan agregat 2-4. Sebab, pada pertandingan leg pertama, skuad asuhan Pieter Huistra harus tumbang 0-1 di kandang Madura United.

Hasil ini ternyata mendapatkan sorotan khusus dari netizen. Pasalnya, kegagalan Borneo FC menembus final turut memunculkan sikap mereka yang sempat melayangkan tantangan kepada Timnas Indonesia.

Hubungan antara Borneo FC dengan Timnas Indonesia sekaligus sang pelatih, Shin Tae-yong, memang sempat meruncing. Sejumlah faktor turut mengiringi konflik tersebut, terutama berkaitan dengan pemanggilan pemain.

Menjelang kejuaraan Piala Asia 2023, publik sempat digegerkan dengan absennya pemain bintang seperti Stefano Lilipaly yang tak dipanggil oleh Shin Tae-yong. Padahal, Lilipaly saat itu sedang ganas-ganasnya di kompetisi domestik.

Puncaknya, skuad Merah Putih sempat mengalami kekalahan telak dengan skor 0-4 saat menghadapi Libya pada laga uji coba medio Selasa (2/1/2024) menjelang gelaran Piala Asia 2023.

Momen inilah yang membuat kapten Borneo FC, Diego Michiels, melayangkan tantangan untuk Timnas Indonesia. Dia berharap, Pesut Etam yang saat itu merajai klasemen BRI Liga 1 bisa mendapat kesempatan menjajal kekuatan skuad Garuda.

"Bisakah uji coba Timnas vs Borneo FC? Siapa tahu bisa akhir musim," tulis Diego Michiels, seperti dinukil dari akun Instagram pribadinya, pada medio Januari 2024 silam.

"Ini bukan mau nyinyir kepada Timnas atau pemain atau apa. Tetapi ingin serius uji coba melawan Timnas kalau ada kesempatan. Itu saja deh. Tetap semangat Timnas untuk pertandingan selanjutnya," tulis Diego Michiels.

Nah, komentar Diego Michiels inilah yang kembali diungkit-ungkit oleh netizen. Sebagian besar dari mereka memunculkan kembali tantangan ini di kolom komentar akun Instagram Borneo FC setelah laga berakhir.

“Cuma segini kekuatan klub yang katanya nantangin Timnas Indonesia bermain,” tulis @qykc**

“Ohh ini yang katanya mau main vs Timnas? Stay humble napa. Nah kalau gini kan siapa yang malu. Admin kalian terlalu the best sih,” tulis @andrianyas**.

“Siap lawan Timnas gak ini bang? Baru di papan atas sekali sudah melebihi juara Pildun,” tulis @andreemlina**

“Hal yang konyol yang dilakukan timnas Borneo: 1. Ngajak Sparing Timnas. 2. Kata lucu dari pemain. 3. Kritik STY,” tulis @dzarky**

Kontributor: Muh Faiz Alfarizie

Editor: Irwan Febri

Tag:  #gagal #final #kesombongan #borneo #tantang #timnas #indonesia #kembali #diungkit #netizen

KOMENTAR