Sandy Walsh Bongkar Isi Obrolan dengan Shin Tae-yong di Belgia, Singgung Vietnam
Bek sayap Timnas Indonesia, Sandy Walsh tampil bersama KV Mechelen yang sukses mengalahkan KAS Eupen yang diperkuat Shayne Pattynama dalam lanjutan Liga Belgia 2023-2024. [Dok. KV Mechelen]
12:24
4 Maret 2024

Sandy Walsh Bongkar Isi Obrolan dengan Shin Tae-yong di Belgia, Singgung Vietnam

Bek sayap Timnas Indonesia, Sandy Walsh membongkar isi obrolan dengan pelatih Shin Tae-yong pasca dirinya memainkan laga bersama KV Mechelen di Liga Belgia 2023-2024, Sabtu (2/3/2024).

Shin Tae-yong diketahui keliling Eropa untuk menemui para pemain Timnas Indonesi jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Di Belgia, juru taktik asal Korea Selatan itu menyempatkan diri untuk menonton pertandingan Sandy Walsh bersama KV Mechelen, serta menemui Marselino Ferdinan di KMSK Deinze.

Sandy dan Shin Tae-yong diketahui saling berbincang pasca pertandingan. Juru taktik 53 tahun itu bahkan mengunggah foto bersama sang pemain di pinggir lapangan.

Kini, Sandy Walsh membongkar isi obrolan bersama Shin Tae-yong. Sang pelatih memberi petuah penting jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Vietnam pada akhir Maret mendatang.

“Kemarin coach Shin Tae-yong ke sini untuk menonton pertandingan," kata Sandy Walsh dalam video yang tayang di kanal YouTube-nya, dikutip Senin (4/3/2024).

Shin Tae-yong ke Belgia menonton laga Sandy Walsh dan Marselino Ferdinan. (Instagram/@shintaeyong7777)Shin Tae-yong ke Belgia menonton laga Sandy Walsh dan Marselino Ferdinan. (Instagram/@shintaeyong7777)

"Sangat senang dia datang ke Belgia, melihat saya bermain. Jadi, sangat senang melihat dia, saya sangat mengapresiasi dukungan darinya."

“Dia datang dan bilang ‘semangat semangat’ dan mengingatkan untuk tetap fit menjelang laga penting melawan Vietnam,” tambahnya.

Sandy mengaku dalam kondisi siap tempur. Dia menegaskan dua laga back-to-back kontra Vietnam sangat penting untuk Timnas Indonesia.

Skuad Garuda akan memainkan pertandingan ketiga dan keempat Grup F kontra Vietnam pada 21 dan 26 Maret 2024.

Sandy Walsh dan kawan-kawan butuh kemenangan untuk menjaga asa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Timnas Indonesia saat ini masih terseok-seok di dasar klasemen Grup F dengan koleksi satu poin. Selain Vietnam, grup ini diisi Irak dan Filipina.

“Saya sangat siap untuk Maret, sangat penting melawan Vietnam,” jelas Sandy Walsh.

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #sandy #walsh #bongkar #obrolan #dengan #shin #yong #belgia #singgung #vietnam

KOMENTAR