



5 Pemain Timnas Indonesia Berpotensi Cetak Gol Lawan Australia, Calvin Verdonk Tendangan Bebas
Daftar lima pemain Timnas Indonesia yang berpotensi cetak gol ke gawang Australia di laga kedua fase Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Timnas Indonesia akan menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Pertandingan digelar pada Selasa (10/9/2024), masing-masing punya modal berbeda untuk melakoni pertandingan kedua fase grup ini.
Selaku tuan rumah, skuad Garuda menuai hasil cukup baik saat berhasil mencuri poin di markas Arab Saudi pekan lalu.
Sementara itu, Australia dipaksa menelan pil pahit di kandang sendiri usai kalah tipis dari Bahrain dengan skor 0-1.
Australia tentu mengusung misi menang di Jakarta, namun bukan berarti Timnas Indonesia bukan tanpa perlawanan di laga ini.
Setidaknya ada lima pemain skuad Garuda yang berpotensi mencetak gol ke gawang Australia besok malam, siapa saja? berikut di antaranya.
1. Ragnar Oratmangoen
Ragnar Oratmangoen sedang dalam performa terbaik, hal itu dibuktikan lewat satu golnya ke gawang Arab Saudi.
Kini Ragnar sudah mengemas dua gol usai mencetak gol debut saat melawan Vietnam pada Juni lalu di Hanoi.
Kans Ragnar mencetak gol semakin besar karena pertandingan digelar di markas sendiri dengan dukungan suporter.
2. Sandy Walsh
Sandy Walsh memang berposisi sebagai pemain belakang, namun ia kerap kali melakukan akselerasi dalam penyerangan.
Beberapa momentum ia manfaatkan dengan baik untuk mencetak gol, salah satunya ketika Indonesia membobol gawang Arab Saudi.
Bola hasil sepakan Ragnar lebih dulu mengenai badan Sandy sebelum masuk ke gawang lawan, momen seperti inilah yang diharapkan muncul lagi.
3. Thom Haye
Sebagai jenderal lapangan tengah, Thom Haye tentu paham kapan waktu yang tepat bagi Timnas Indonesia menciptakan peluang.
Tak hanya lewat skema serangan atau serangan balik, Thom Haye punya spesialisasi lewat bola-bola mati.
Hal ini harus dimanfaatkan, Thom Haye berpotensi membobol gawang Australia lewat kelebihan yang ia miliki.
Sama seperti Sandy Walsh, meski berposisi sebagai pemain bertahan, Calvin Verdonk memiliki insting penyerangan yang tinggi.
Tusukan dari sisi kanan pertahanan lawan menjadi andalan Calvin, ia bisa memanfaatkan bola umpan silang untuk menciptakan kemelut.
Sama ketika Australia kebobolan lewat skema tersebut, berawal dari umpan dari sisi kanan yang membentur pemainnya sendiri hingga membobol gawang.
Selain itu, Verdonk juga memiliki spesialisasi dalam melakukan tendangan bebas dengan kaki kirinya.
5. Jay Idzes
Jay Idzes sudah membuktikan kualitasnya dalam mencetak gol, tentunya mengandalkan skema sundulan baik dari sepak pojok maupun tendangan bebas.
Meski begitu, skema ini harus dijalankan dengan sempurna tanpa kesalahan sedikit pun, karena dampaknya besar.
Australia bisa memanfaatkannya dengan serangan balik jika Jay Idzes tidak berada dalam posisi yang tepat.
Kontributor: Eko
Tag: #pemain #timnas #indonesia #berpotensi #cetak #lawan #australia #calvin #verdonk #tendangan #bebas