Media Korea Mulai Sesali Kepergian Shin Tae-yong, Soroti Level Timnas Indonesia Makin Dekati Korsel
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (Youtube Yoon Cheon-jae)
09:18
9 September 2024

Media Korea Mulai Sesali Kepergian Shin Tae-yong, Soroti Level Timnas Indonesia Makin Dekati Korsel

Performa Timnas Indonesia yang terus menanjak di bawah asuhan Shin Tae-yong membuat media Korea Selatan mulai menyesali keputusan tim nasional mereka yang melepas sang juru taktik.

Sportivnews menyoroti kiprah Timnas Indonesia yang levelnya disebut makin dekat dengan Korea Selatan semenjak ditangani Shin Tae-yong.

Anggapan media tersebut muncul setelah Timnas Indonesia secara mengejutkan menahan imbang Arab Saudi pada Jumat (6/9/2024).

Dalam pertandingan pertama Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, skuad Garuda menahan imbang tim asuhan Roberto Mancini dengan skor 1-1.

Baca Juga: Kiper Australia Bongkar Cara Bermain Belanda Jelang Lawan Timnas Indonesia: Mereka Suka Pakai...

"Di bawah asuhan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia semakin hari semakin memperkecil ketertinggalan dengan negara-negara besar Asia," tulis Sportivnews dalam artikelnya, dikutip pada Senin (9/9/2024).

"Banyak prestasi yang telah diraih Shin Tae-yong selama menangani Timnas Indonesia dan U-23."

Shin Tae-yong memang belum mempersembahkan trofi kepada Timnas Indonesia sejak ditunjuk PSSI pada akhir 2019.

Selama empat tahun terakhir dipoles Shin Tae-yong, beberapa prestasi yang dicatatkan Timnas Indonesia adalah lolos ke Piala Asia untuk pertama kali dalam 15 tahun.

Para pemain Timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan mereka sebelum dimulainya pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Indonesia vs Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 11 Juni 2024.Bay ISMOYO / AFPPara pemain Timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan mereka sebelum dimulainya pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Indonesia vs Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 11 Juni 2024.Bay ISMOYO / AFP

Selain itu, Timnas Indonesia U-23 juga dibawanya untuk pertama kali lolos ke Piala Asia U-23 sebelum kembali mencatatkan sejarah untuk pertama kali ke perempat final Piala Asia U-23.

Baca Juga: Ranking FIFA 4 Negara Dilibas Jika Timnas Indonesia Kalahkan Australia, Siapa Saja?

Selain itu, Shin Tae-yong juga membawa Timnas Indonesia naik lebih dari 40 peringkat dalam Ranking FIFA. Setelah menahan Arab Saudi, Garuda kini duduk di peringkat 131.

"Mereka berjuang jauh lebih baik dari Korea Selatan," tulis Sportivnews merujuk hasil Timnas Indonesia melawan Arab Saudi.

Shin Tae-yong diketahui sempat memimpin Timnas Korea Selatan pada Piala Dunia 2018. Namun, kegagalan lolos dari fase grup membuat Shin Tae-yong dicopot dari jabatannya.

Bahkan, saat kembali ke Korea Selatan, banyak fans yang mencacai maki Shin Tae-yong dan skuad, termasuk melempar bantal ke arah sang pelatih.

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #media #korea #mulai #sesali #kepergian #shin #yong #soroti #level #timnas #indonesia #makin #dekati #korsel

KOMENTAR