Para Cawapres Siapkan Diri Berdebat...
Tiga calon wakil presiden, yaitu Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud MD (dari kiri kanan), dalam Debat Calon Wakil Presiden Pemilu 2024 di Ballroom Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (22/12/2023). (KOMPAS/Rony Ariyanto Nugroho)
07:58
20 Januari 2024

Para Cawapres Siapkan Diri Berdebat...

- Tim sukses ketiga pasangan calon presiden dan wakil presiden memastikan jagoannya siap menjalani debat kedua calon wakil presiden yang akan digelar di Jakarta Convention Center, Minggu (21/1/2024) besok.

Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud MD disebut sudah siap untuk berdebat soal energi, sumber daya alam (SDA), pangan, pajak karbon, lingkungan hidup, agraria, dan masyarakat adat.

Cak Imin ingin angkat perubahan iklim

Ketua Tim Pemenangan Nasional Anies-Muhaimin, Muhammad Syaugi Alaydrus, mengatakan bahwa Muhaimin bakal menyoroti isu perubahan iklim pada debat besok.

“Beliaunya (bakal membahas) tentang climate change, itu yang nanti akan menuju ke ketahanan pangan, ketahanan pangan ini larinya akan ke petani, (itu) yang harus disiapkan,” kata Syaugi, Kamis (18/1/2024).

Syaugi menyebut, Cak Imin juga akan menyinggung permasalahan pertanian terutama terkait masalah pupuk.

Terlebih, pupuk merupakan sorotan utama yang selalu disampaikan pasangan Anies-Muhaimin di setiap kampanyenya.

“Pak Anies dan Pak Muhaimin selalu mengatakan persoalan petani itu hanya tiga, enggak banyak. Nomor satu pupuk, nomor dua pupuk, nomor tiga pupuk. Nah, Jadi itu yang akan nanti digaungkan oleh beliau (Cak Imin),” kata Syaugi.

Mantan Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan ini optimistis Cak Imin dapat menguasai seluruh topik-topik yang akan muncul dalam debat nanti.

Terlebih, pendamping Anies Baswedan itu merupakan juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPR bidang Kesejahteraan Rakyat.

“Insya Allah, nanti hari Minggu kita bisa lihat bersama bagaimana strategi beliau untuk melahap semua substansi (debat) itu,” kata Syaugi.

Gibran Pelajari tema dari kampanye

Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka saat ditemui di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu (14/1/2024). KOMPAS.com/ADHYASTA DIRGANTARA Cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka saat ditemui di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu (14/1/2024). Sementara itu, Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, Rosan Roeslani, mengungkapkan bahwa Gibran sudah mempelajari tema debat nanti dari kegiatan kampanye yang telah dilakoni.

“Jadi kan belajar itu atau memahami tidak hanya dengan membaca buku. Tapi dengan bertemu langsung, mendengar langsung ternyata itu menjadi bahan, menjadi masukan Mas Gibran,” tutur Rosan, Senin (15/1/2024).

Ia pun menyatakan, Gibran juga aktif berdiskusi dengan berbagai figur di TKN untuk menghadapi debat ke depan.

Namun, Rosan tak menyampaikan secara pasti siapa saja figur yang melakukan mentoring kepada putra sulung Presiden Joko Widodo itu.

“Kita kan harus saling diskusi ya untuk menguasai topik-topik yang sangat luas, sangat beragam ini,” ucap dia.


Mahfud Diskusi

Calon Wakil Presiden nomor urut 3 Mahfud MD memberikan orasi saat bertemu dengan Pemuda Gama Pantura di Indramayu, Jawa Barat, Senin (8/1/2024). Mahfud MD menghadiri deklarasi dukungan dari Pemuda Gama Pantura kepada pasangan Ganjar - Mahfud pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Dedhez Anggara/aww.ANTARA FOTO/Dedhez Anggara Calon Wakil Presiden nomor urut 3 Mahfud MD memberikan orasi saat bertemu dengan Pemuda Gama Pantura di Indramayu, Jawa Barat, Senin (8/1/2024). Mahfud MD menghadiri deklarasi dukungan dari Pemuda Gama Pantura kepada pasangan Ganjar - Mahfud pada Pilpres 2024. ANTARA FOTO/Dedhez Anggara/aww.Di sisi lain, Mahfud disebut bakal mengangkat isu ketahanan pangan, reforma agraria, dan pelestarian lingkungan dalam debat besok.

Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Chico Hakim mengatakan bahwa isu tersebut menjadi titik berat karena dekat dengan masalah yang dialami rakyat maupun negara.

"Pak Mahfud akan bicara tentang ketahanan pangan, reforma agraria, pelestarian lingkungan dan korelasinya dengan kepentingan rakyat banyak," kata Chico, Jumat (19/1/2024).

Chico pun menegaskan bahwa Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) itu siap untuk berdebat dan memaparkan gagasannya.

"Setiap hari dalam minggu ini disempatkan diskusi dengan teman-teman di TPN terkait topik debat," ujar Chico.

Editor: Ardito Ramadhan

Tag:  #para #cawapres #siapkan #diri #berdebat

KOMENTAR