Arus Balik, 46 Ribu Pemudik Kereta Tiba di Jakarta Hari Ini
Ilustrasi Stasiun Pasar Senen. PT KAI mencatat puluhan ribu pemudik telah kembali ke Jakarta, Sabtu (13/4/2024) 
15:19
13 April 2024

Arus Balik, 46 Ribu Pemudik Kereta Tiba di Jakarta Hari Ini

- PT Kereta Api Indonesia (Persero) mencatat puluhan ribu pemudik telah kembali ke Jakarta, Sabtu (13/4/2024).

Arus balik lebaran 2024 diprediksi berlangsung mulai tanggal 13, 14, dan 15 April 2024.

Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko mengatakan, hari ini sebanyak 46.474 penumpang tiba di Ibu Kota.

"Dengan rincian turun di Stasiun Gambir 15.500 penumpang, Pasar Senen sebanyak 17 ribu penumpang," kata Ixfan, dalam keterangannya, pada Rabu siang.

Selain itu, ia menuturkan, terdapat sebanyak 6.600 penumpang turun di Stasiun Bekasi dan sisanya turun di Stasiun Jatinegara, Cikampek, Karawang, Cikarang, dan Jakarta Kota.

Lebih lanjut, Ixfan mengatakan, pihaknya mencatat sebanyak 362.916 pemudik kereta akan kembali ke Jakarta selama periode arus balik 13-21 April 2024.

"Angka kedatangan akan terus bertambah seiring pemesanan arus balik yang masih tersedia," tutur Ixfan.

Editor: Adi Suhendi

Tag:  #arus #balik #ribu #pemudik #kereta #tiba #jakarta #hari

KOMENTAR