Unggah Konten 'Aku Gak Bisa Yura', Cut Intan Nabila Diduga Sudah Kode-kode Sejak Lama
Cut Intan Nabila [instagram/@cut.intannabila]
19:21
13 Agustus 2024

Unggah Konten 'Aku Gak Bisa Yura', Cut Intan Nabila Diduga Sudah Kode-kode Sejak Lama

Selebgram Cut Intan Nabila membuat heboh setelah mengunggah video rekaman CCTV saat dianiaya sang suami, Armor Toreador. Rekaman CCTV tersebut diunggah Cut Intan Nabila melalui akun Instagram pribadinya pada Selasa (13/8/2024).

Mirisnya, Armor melakukan penganiayaan itu saat bersama bayinya yang belum berusia satu bulan. Bahkan, bayi tersebut ikut kena tendang Armor.

Intan Nabila mengaku bahwa itu bukan pertama kalinya ia mengalami kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dari sang suami.

"Selama ini saya bertahan karna anak. Ini bukan pertama kalinya saya mengalami KDRT. ada puluhan video lain yang saya simpan sebagai bukti," tulisnya di akun Instagram.

Baca Juga: Pantas Tak Pernah Ada Foto Armor Toreador di Instagram, Cut Intan Nabila Ternyata Sudah Alami KDRT Sejak Lama

Cut Intan juga menyebutkan jika sang suami berkali-kali selingkuh selama lima tahun berumah tangga dengannya.

"Lima tahun sudah berumah tangga, banyak nama wanita mewarnai rumah tangga saya, beberapa bahkan teman saya," terangnya.

Sebelum membongkar kelakuan suaminya itu, Intan Nabila sempat mengunggah tren 'Aku Gak Bisa Yura' pada 4 Agustus 2024 lalu.

Cut Intan Nabila [instagram/@cut.intannabila]Cut Intan Nabila [instagram/@cut.intannabila]

Saat itu, mantan atlet anggar ini mengenakan cardigan putih yang dipadukan dengan rok dan kerudung berwarna hitam.

Diketahui, tren 'Gak Bisa Yura' tengah ramai di media sosial. Tren ini menjadi ajang netizen curhat kisah sedihnya ke Yura Yunita.

Baca Juga: Bukan Cuma KDRT, Armor Toreador Pernah Dipolisikan gegara Terlilit Utang Miliaran

Tren tersebut menggunakan iringan reffren dari lagu milik Dewa 19 berjudul Risalah Hati yang kembali dinyanyikan oleh Yura Yunita.

"Aku bisa membuatmu, jatuh cinta kepadaku meski kau tak cinta" bunyi reff lagu 'Risalah Hati yang digunakan untuk tren tersebut.

Dalam konten itu, Cut Intan Nabila hanya menuliskan "Maaf Yura, aku gabisa" tanpa menuliskan curhatan lainnya.

Konten tersebut dianggap warganet sebagai kode-kode karena ibu tiga anak ini tengah mengalami permasalahan rumah tangga.

"Ternyata kodenya udah jelas banget ya, tapi kita ga paham," tulis warganet.

"Jangan dimaafin lg plisss gausa bertahan demi anak gausaaa," ujar warganet.

"ini kode bgt kalo dia udah gabisa pendem sendirian yaa, kuat bangett," komentar warganet.

"kamu cantik banget mbak, kamu berhak dapat kehidupan yg lebih baik," imbuh yang lain.

Editor: Agatha Vidya Nariswari

Tag:  #unggah #konten #bisa #yura #intan #nabila #diduga #sudah #kode #kode #sejak #lama

KOMENTAR