Ikut Foto Keluarga Prabowo di Syukuran Gelar Kehormatan, Pose Titiek Soeharto Jadi Sorotan
Presiden Joko Widodo secara resmi memberikan gelar Jenderal Kehormatan kepada Prabowo Subianto pada Rabu (28/2/2024). Dengan demikian, kini Prabowo memiliki empat bintang tersemat di bahunya.
Prabowo pun tampak merayakan pangkat kehormatan tersebut dengan menggelar tasyakuran di kediamannya. Terlihat keluarga dan kerabatnya hadir di acara tersebut, turut merayakan pangkat baru yang disandang oleh sang Menteri Pertahanan.
Namun tampaknya perhatian publik tetap tertuju kepada sosok mantan istri Prabowo, Titiek Soeharto, yang rupanya juga hadir di acara tersebut.
Walaupun politisi bernama lengkap Siti Hediati Hariyadi itu bukanlah wanita pertama diberikan potongan tumpeng oleh Prabowo dalam syukurannya. Justru Prabowo memberikan potongan tumpengnya kepada sang bibi, Sukartini Silitonga Djojohadikusumo yang kini sudah berusia 105 tahun.
Foto keluarga Prabowo Subianto di syukuran gelar kehormatan, Titiek Soeharto tampak menyempil. (TikTok/@moonanara2)Meski begitu, Titiek tampak tetap ikut berfoto dengan keluarga Prabowo. Dilihat di unggahan akun TikTok @moonanara2, Prabowo tampak berdiri gagah di sebelah sang bibi, Tante Tin, sementara keluarganya tampak berpose rapi di sekitarnya.
Misalnya saja keponakan Prabowo yang baru menikah, Budisatrio Djiwandono, yang berdiri di sebelah istrinya, Mila Gunawan. Kemudian terdapat pula sosok kakak-kakak perempuan Prabowo beserta para keluarga dan kerabat mereka yang lain.
Namun warganet rupanya dibuat salah fokus dengan keberadaan Titiek Soeharto yang berdiri menyempil di antara keluarga Prabowo. Beberapa warganet juga mempertanyakan keberadaan Didit Hediprasetyo sang anak, serta adik Prabowo, Hashim Djojohadikusumo yang tidak ada di foto tersebut.
“Princess Pak Jenderal nyempil gitu siee jadi gemesshhh,” komentar warganet.
“Ada bu titiek,” ujar warganet.
“Lah iya, dari tadi nyari ternyata nyempil. Makasih kak udah ngasih tau,” tulis warganet lain.
“Eh ada ibu, kirain tadi ga ada,” timpal yang lainnya.
Tag: #ikut #foto #keluarga #prabowo #syukuran #gelar #kehormatan #pose #titiek #soeharto #jadi #sorotan