Gedung Putih Buka Suara soal Trump Merem Saat Pejabat Pidato, Benar Ketiduran?
Presiden AS Donald Trump menghadiri peresmian penurunan harga obat di Ruang Oval Gedung Putih pada 6 November 2025 di Washington, DC. Trump mengumumkan bahwa pemerintahannya telah mencapai kesepakatan dengan perusahaan farmasi Eli Lilly dan Novo Nordisk yang akan menurunkan harga beberapa obat penurun berat badan GLP-1. (AFP/ANDREW HARNIK)
08:06
11 November 2025

Gedung Putih Buka Suara soal Trump Merem Saat Pejabat Pidato, Benar Ketiduran?

- Sejumlah foto Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump yang tampak memejamkan mata saat menghadiri acara resmi di Gedung Putih viral di media sosial akhir pekan lalu.

Peristiwa ini terjadi pada Kamis (6/11/2025) di Oval Office saat Trump mengumumkan pemangkasan harga obat penurun berat badan populer. Ia hadir bersama sejumlah pejabat di depan meja Resolute Desk.

Dalam beberapa foto dan video yang beredar, Trump tampak memejamkan mata dan terlihat beberapa kali mengucek mata seolah menahan kantuk. Momen itu langsung memicu reaksi dari lawan-lawan politiknya.

Kantor pers Gubernur California Gavin Newsom, yang dikenal sebagai salah satu tokoh oposisi Trump, turut menyebarkan foto dan video tersebut melalui media sosial.

Menanggapi isu tersebut, Gedung Putih membantah bahwa Trump tertidur saat acara berlangsung.

"Presiden tidak sedang tidur. Ia berbicara sepanjang acara dan menjawab banyak pertanyaan dari pers dalam pengumuman bersejarah ini," kata juru bicara Gedung Putih, Taylor Rogers, kepada CNN pada Minggu (9/11/2025).

"Pengumuman Presiden Trump akan menyelamatkan banyak nyawa dan menghemat biaya besar bagi warga Amerika yang berjuang melawan diabetes, penyakit jantung, obesitas, dan kondisi lain. Namun, media liberal gagal menyoroti hal itu dan justru menyebarkan narasi sampah," ujarnya.

Trump dikenal aktif tampil di depan publik dan rutin mengikuti sesi tanya jawab panjang dengan jurnalis.

Presiden ke-47 AS itu juga disebut memiliki ketahanan fisik yang kuat oleh orang-orang terdekat dan para menterinya.

Bahkan, menurut para pembantunya, Trump kerap menghubungi mereka di luar jam kerja, baik siang maupun malam.

Presiden AS Donald Trump pada Jumat (21/3/2025) mengumumkan program Next Generation of Air Dominance (NGDA), F-47, pesawat tempur generasi keenam berteknologi tinggi Angkatan Udara yang akan menggantikan F-22 Raptor.GETTY IMAGES NORTH AMERICA/ANNA MONEYMAKER via AFP Presiden AS Donald Trump pada Jumat (21/3/2025) mengumumkan program Next Generation of Air Dominance (NGDA), F-47, pesawat tempur generasi keenam berteknologi tinggi Angkatan Udara yang akan menggantikan F-22 Raptor.Sehari sebelum acara pengumuman di Gedung Putih, Trump sempat melakukan perjalanan ke Miami untuk menyampaikan pidato ekonomi selama lebih dari satu jam.

Ia juga baru saja menuntaskan lawatan ke tiga negara di Asia pada akhir Oktober lalu.

Meski begitu, isu mengenai kondisi kesehatannya terus menjadi sorotan publik, mengingat Trump adalah presiden tertua dalam sejarah AS yang masih aktif menjabat di usia 79 tahun.

Trump mengaku sempat menjalani pemeriksaan MRI di Rumah Sakit Militer Nasional Walter Reed bulan lalu, meskipun tidak menjelaskan secara detail alasan pemeriksaan tersebut.

Sebelumnya, Gedung Putih pernah mengumumkan bahwa Trump didiagnosis mengalami gangguan pada katup vena di kaki, yang menyebabkan aliran darah tidak lancar dan menumpuk di bagian bawah tubuh.

Fenomena kelelahan saat tampil di depan publik bukan hal baru bagi presiden AS.

Mantan Presiden Barack Obama, yang jauh lebih muda saat menjabat, juga pernah tertangkap kamera mengusap mata karena kelelahan saat mengikuti pertemuan panjang.

Ironisnya, Trump selama ini dikenal kerap menyerang mantan Presiden Joe Biden dengan julukan "Sleepy Joe" karena dianggap kurang bertenaga saat berkampanye tahun lalu.

Tag:  #gedung #putih #buka #suara #soal #trump #merem #saat #pejabat #pidato #benar #ketiduran

KOMENTAR