Telepon Netanyahu, Biden Bicarakan Tuntutan Poros Philadelphia, Ingin Gencatan Senjata Tetap Jalan
Joe Biden diperkirakan menelepon PM Israel, Netanyahu bicarakan terkait Philadelphia pada Rabu (21/8/2024), malam 
11:00
22 Agustus 2024

Telepon Netanyahu, Biden Bicarakan Tuntutan Poros Philadelphia, Ingin Gencatan Senjata Tetap Jalan

Seorang pejabat di Amerika Serikat (AS) mengatakan, Presiden Joe Biden berencana untuk berbicara melalui telepon dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu.

Tujuan Biden untuk menelepon Netanyahu diduga mendesaknya untuk menunjukkan lebih banyak fleksibilitas dalam negosiasi untuk mencapai kesepakatan di Gaza.

Salah satunya adalah menanggapi tuntutan Netanyahu terkait poros Philadelphia.

Sebelumnya Netanyahu menuntut agar pasukan Israel (IDF) tetap dikerahkan di sepanjang koridor Philadelphia, wilayah strategis di perbatasan Mesir-Gaza.

“Israel tidak akan, dalam kondisi apa pun, meninggalkan Koridor Philadelphia dan Koridor Netzarim meskipun ada tekanan besar yang harus dilakukan," kata Netanyahu, dikutip dari Anadolu Anjansi.

Namun tuntutan tersebut justru malah menghambat pembicaraan gencatan senjata Gaza.

Pada awal minggu ini, para pejabat Israel, Mesir, dan AS, yang bertemu di Kairo membahas koridor tersebut, dengan Israel.

Israel menyajikan peta yang menunjukkan pengurangan pasukan tetapi masih mempertahankan kehadiran di sepanjang perbatasan, dikutip dari Al Mayadeen.

Usulan Israel tersebut ditolak oleh Mesir.

Para pejabat AS juga mengatakan bahwa usulan tersebut tidak dapat diterima.

Sementara Israel ingin mempertahankan kendali atas koridor tersebut, yang direbutnya pada akhir bulan Mei, setelah menghancurkan puluhan terowongan di bawahnya yang dikatakannya digunakan untuk menyelundupkan senjata ke kelompok militan Gaza.

Tuntutan Netanyahu tersebut juga dinilai kontradiktif.

"Pernyataan maksimalis Netanyahu kontraproduktif terhadap tercapainya gencatan senjata dan berisiko menggagalkan negosiasi," kata seorang pejabat AS kepada AFP pada hari Selasa (21/8/2024).

Sebagai informasi koridor Philadelphia adalah zona penyangga demiliterisasi sepanjang 14 kilometer (8,69 mil) di sepanjang perbatasan antara Jalur Gaza dan Mesir, tetap menjadi salah satu titik kritis utama dalam negosiasi antara Israel dan Hamas.

Konflik Palestina vs Israel

Israel telah mengabaikan resolusi DK PBB yang menuntut gencatan senjata segera di Gaza.

Sejak 7 Oktober 2023, Israel tidak berhenti melancarkan serangan brutal di Jalur Gaza.

Hingga saat ini, warga Palestina yang tewas akibat serangan Israel telah mencapai 40.170 orang.

Sementara korban luka akibat serangan israel telah mencapai 92.740 warga Israel.

Lebih dari 10 bulan sejak serangan Israel, sebagian besar wilayah Gaza masih hancur.

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Artikel Lain Terkait Benjamin Netanyahu, Joe Biden, Koridor Philadelphia dan Konflik Palestina vs Israel

Editor: Sri Juliati

Tag:  #telepon #netanyahu #biden #bicarakan #tuntutan #poros #philadelphia #ingin #gencatan #senjata #tetap #jalan

KOMENTAR