Syahrini Sering Pamer Kue Manis yang Bikin Gemas: Waspada 5 Ancaman Kesehatannya Buat Ibu Hamil
Syahrini rayakan ulang tahun Reino Barack yang ke-40 (Instagram/@princessyahrini)
11:32
27 Juni 2024

Syahrini Sering Pamer Kue Manis yang Bikin Gemas: Waspada 5 Ancaman Kesehatannya Buat Ibu Hamil

Dalam kondisi perut yang sudah membesar, Syahrini kedapatan masih gemar mengkonsumsi makanan manis. Padahal efek makanan manis pada ibu hamil cukup berbahaya, lho.

Momen Syahrini menyantap makanan manis ini terlihat dari video pendek yang dibagikannya saat merayakan hari ulang tahun Reino Barack ke-40. Perempuan yang sedang hamil trimester 3 itu membagikan video berbagai kue cantik sebagai dessert pesta ulang tahun.

"Diakhiri dengan alhamdulillah," tulis Syahrini dibagikan akun Instagram @syaahreno dikutip suara.com, Selasa (28/6/2024).

Setidaknya ada 4 kue manis yang menggemaskan yang berada di depan Syahrini sebagai makanan penutup pesta.

Baca Juga: Selama Hamil Syahrini Perbanyak Hapalan Doa dan Tahajud, Bikin Si Bayi Aktif Gerak Tiap Diajak Salat

Dan momen memamerkan makanan manis ini tak hanya sekali dilakukan Syahrini. Ia diketahui juga kerap mengabadikan momen minum teh di hotel maupun restoran, ditemani berbagai kue serupa.

Efek Makanan Manis untuk Ibu Hamil

Makanan manis memang bisa meningkatkan hormon endorfin atau hormon kebahagiaan pada ibu hamil dan ampuh meredakan stres. Namun ada juga beberapa efek buruk makanan manis yang perlu diwaspadai pada ibu hamil yang bisa berimbas pada janin, di antaranya sebagai berikut:

1. Berisiko diabetes gestasional

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI menyebutkan konsumsi gula berlebihan dapat menyebabkan lonjakan gula darah, meningkatkan risiko ibu hamil terkena diabetes gestasional. Kondisi ini dapat meningkatkan risiko komplikasi saat persalinan dan membahayakan kesehatan janin.

Baca Juga: Ibu Syahrini Gugup Jelang Putrinya Melahirkan Anak Pertama: Insya Allah Kuat dan Sehat

2. Memicu preeklamsia

Preeklamsia adalah kondisi tekanan darah tinggi dan kerusakan ginjal selama kehamilan. Kondisi ini bisa dialami ibu hamil sebagaimana penjelasan American College of Obstetricians and Gynecologists (ACOG) yang menyebutkan konsumsi makanan manis berlebihan dapat meningkatkan risiko preeklamsia, yang dapat membahayakan kesehatan ibu dan janin.

3. Obesitas ibu hamil

Jurnal Gizi Universitas Diponegoro menyebutkan kelebihan kalori dari makanan manis dapat menyebabkan penambahan berat badan berlebihan, bahkan obesitas, pada ibu hamil. Kondisi ini bisa meningkatkan risiko komplikasi saat persalinan dan masalah kesehatan bagi ibu dan janin di masa depan.

4. Bayi lahir besar

Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO mengingatkan, ibu hamil yang konsumsi gula berlebihan berisiko kelahiran bayi besar dengan berat lebih dari 4 kilogram. Kondisi ini bisa menyebabkan komplikasi saat persalinan dan masalah kesehatan bagi bayi.

5. Kerusakan gigi ibu dan janin

Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) mengingatkan bakteri di mulut menggunakan gula untuk menghasilkan asam yang dapat merusak enamel gigi. Konsumsi makanan manis berlebihan dapat meningkatkan risiko kerusakan gigi (karies) pada ibu dan janin.

Perlu diingat, ibu hamil tidak dilarang mengonsumsi gula, namun asupan gula harus dibatasi. Ditambah alangkah baiknya memiliki sumber gula yang lebih sehat seperti buah-buahan. Tidak lupa juga berkonsultasi ke dokter atau ahli gizi untuk panduan diet yang tepat selama kehamilan.

Editor: Vania Rossa

Tag:  #syahrini #sering #pamer #manis #yang #bikin #gemas #waspada #ancaman #kesehatannya #buat #hamil

KOMENTAR