Tergolong dalam Makanan Kelas Mewah, Berikut 5 Manfaat Tiram bagi Tubuh serta Cara Aman untuk Mengonsumsinya
Tiram atau oyster adalah jenis kerang laut yang hidup menempel pada batu, karang, atau di kedalaman bawah laut. Cangkangnya keras dan bentuknya tidak beraturan, sementara bagian dalamnya berisi daging lunak yang bisa dikonsumsi.
Tiram dikenal sebagai salah satu makanan laut yang harganya cukup tinggi, karena hanya dijumpai pada wilayah tertentu sehingga jumlahnya terbatas. Di banyak negara, tiram juga menjadi makanan populer yang sering disajikan mentah atau dimasak dengan berbagai cara khas.
Kandungan Nutrisi dalam Tiram
Walaupun ukurannya kecil, tiram memiliki beragam nutrisi yang tidak kalah penting. Dikutip dari HelloSehat, berikut ini adalah kandungan nutrisi yang terdapat dalam 100 gram tiram segar:
- 68 kalori
- 3,9 gram karbohidrat
- 2,5 gram lemak
- 7 gram protein
- 3,7 miligram vitamin C
- 45 miligram kalsium
- 47 miligram magnesium
- 156 miligram fosfor
- 156 miligram kalium
- 90,8 miligram zinc
- 6,7 miligram zat besi
Manfaat Mengonsumsi Tiram
Berkat kandungan nutrisinya yang beragam, tidak mengherankan jika tiram termasuk makanan laut yang kaya manfaat. Dikutip dari Alodokter dan KlikDokter, terdapat sejumlah khasiat tiram untuk kesehatan, yakni:
1. Menjaga Kesehatan Jantung
Mengonsumsi tiram diyakini dapat mendukung kesehatan jantung berkat kandungan protein dan kalium di dalamnya. Nutrisi tersebut membantu menurunkan tekanan darah, mengurangi trigliserida, serta menekan risiko penyakit jantung.
2. Mencegah Terkena Anemia
Meski tidak banyak, kandungan zat besi pada tiram dapat membantu mencegah anemia yang diakibatkan kekurangan zat besi. Mineral ini penting untuk pembentukan hemoglobin, yaitu protein yang bertugas mengangkut oksigen ke seluruh tubuh.
3. Mendukung Fungsi Otak
Kandungan vitamin B12 pada tiram, berperan penting dalam menjaga kesehatan otak dan dapat membantu menurunkan risiko penyakit Alzheimer. Selain itu, vitamin ini juga diyakini mendukung fungsi saraf serta berperan dalam pembentukan sel darah merah yang normal dan sehat.
4. Menghalau Paparan Radikal Bebas
Sebuah studi menemukan bahwa tiram memiliki antioksidan bernama DHMBA, yang kekuatannya sekitar 15 kali lebih tinggi dalam menangkal radikal bebas dibandingkan vitamin E sintetis. Manfaat luar biasa tersebut dapat melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
5. Meningkatkan Gairah Seksual
Hasil penelitian dalam Journal of Reproduction & Infertility menunjukkan bahwa zinc dalam tiram berperan penting dalam mendukung produksi hormon testosteron, serta menjaga gairah seksual pada pria. Selain pada pria, konsumsi kerang juga dipercaya membantu mempertahankan hasrat seks pada wanita.
6. Cara Aman Mengonsumsi Tiram
Jika dimakan dalam keadaan mentah, tiram berpotensi mengandung virus, bakteri, atau zat kimia berbahaya seperti merkuri. Agar risiko terpapar zat berbahaya itu menurunkan, sebaiknya konsumsi tiram yang sudah dimasak.
Dikutip dari Alodokter, terdapat beberapa cara agar konsumsi tiram dapat memberi manfaat sepenuhnya. Pertama, pilihlah tiram yang cangkangnya masih tertutup rapat saat membeli, karena ini menandakan kesegarannya.
Saat memasaknya, rebus tiram hingga benar-benar matang selama minimal tiga menit dan hindari memasak tiram sekaligus banyak agar tingkat kematangannya merata. Tiram segar yang matang biasanya akan membuka cangkangnya sendiri, tetapi jika cangkang tetap tertutup setelah dimasak maka kemungkinan besar tiram tidak layak dikonsumsi. (*)
Tag: #tergolong #dalam #makanan #kelas #mewah #berikut #manfaat #tiram #bagi #tubuh #serta #cara #aman #untuk #mengonsumsinya