Kunjungan Presiden RI ke Bulukumba: Pantai Pasir Putih Tanjung Bira Sarat Nilai Ekonomi
Tebing Apparalang di Kabupaten Bulukumba dipadati wisatawan selama libur Lebaran. Sebagai ilustrasi destinasi wisata pantai di Bulukumba yang menghadirkan cuan [SuaraSulsel.id/Muhammad Yunus]
08:41
5 Juli 2024

Kunjungan Presiden RI ke Bulukumba: Pantai Pasir Putih Tanjung Bira Sarat Nilai Ekonomi

Untuk pertama kalinya Bulukumba yang terkenal dengan sebutan Bumi Panrita Lopi mendapat kunjungan dari Presiden RI Joko Widodo.

Dikutip dari kantor berita Antara, Presiden Joko Widodo dan rombongan menginap di tempat wisata Tanjung Bira, Bulukumba.

Meski pun kehadiran Presiden Joko Widodo dan rombongan dilakukan via darat serta malam hari, antusiasme masyarakat tidak surut. Mereka menyambut iring-iringan mobil Kepresidenan di pinggir jalan 

Kehadiran Presiden Joko Widodo dan rombongan di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan ini dinilai membuka peluang. Yaitu investasi dan tingkat kunjungan wisatawan ke daerah itu menjadi lebih tinggi lagi dari sebelumnya.

Baca Juga: 300 Pompa Dibagikan di Kabupaten Bone Sulsel, Petani Laporkan kepada Presiden RI: Bisa 3 Kali Panen

"Kehadiran Bapak Presiden RI ini sekaligus memberikan publikasi kepada dunia akan indahnya pantai dengan pasir putihnya di Tanjung Bira, yang merupakan salah satu destinasi wisata andalan Sulsel," jelas Bupati Bulukumba, Andi Muchtar Ali Yusuf disela penerimaan tamu kehormatan Presiden Jokowi di Bulukumba, Kamis (4/7/2024) malam.

Dituturkannya bahwa kunjungan Presiden Joko Widodo di Bulukumba adalah bukti nyata komitmen pemerintah pusat untuk hadir hingga di pelosok, membangun Indonesia dari pinggiran. Karena itu, kehadiran RI 1 itu dinilai membawa dampak positif.

Alasannya, kunjungan itu memberikan motivasi tersendiri bagi masyarakat Bulukumba yang dikenal memiliki jiwa bahari. Juga sebagai pencipta perahu Phinisi yang sudah dikenal hingga mancanegara.

"Karena itu, kami tentu akan memanfaatkan momen ini untuk menunjukkan potensi Bulukumba," tandas Andi Muchtar Ali Yusuf.

Selain potensi wisata dan budaya yang dinilai akan terus berkembang, peluang untuk sektor kesehatan juga tidak kalah penting. Apalagi kehadiran Presiden Jokowi mengunjungi RSUD H Andi Sultan Daeng Raja untuk melihat fasilitas kesehatan di tempat itu, tentu akan dibenahi.

Baca Juga: Tanah Bersertifikat Tambah Nilai Ekonomi, Sekda Kota Palangkaraya Beberkan Manfaat Ini

Editor: RR Ukirsari Manggalani

Tag:  #kunjungan #presiden #bulukumba #pantai #pasir #putih #tanjung #bira #sarat #nilai #ekonomi

KOMENTAR