151
Pengusaha asal Kalimantan Selatan, Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam yang membeli pesawat Boeing.
11:54
28 Februari 2024
Viral Potret Crazy Rich Kalsel Haji Isam Beli Pesawat Boeing Rp 1,5 Triliun Pakai Kaos Oblong, Ini Profil Singkatnya
Viral di media sosial, potret pengusaha asal Kalimantan Selatan, Andi Syamsuddin Arsyad alias Haji Isam yang membeli pesawat Boeing hanya mengenakan kaos oblong. Sementara, orang-orang dari pihak Boeing berpakaian rapi lengkap mengenakan jas dan dasi. Salah satu akun X, mengatakan bahwa penampilan Haji Isam yang berkaos oblong menjadi bukti bahwa dirinya membumi dan tampil sederhana walaupun dikenal sebagai Crazy Rich Kalimantan. "Dikenal sebagai pengusaha kaya raya, namun penampilan Haji Isam tetap membumi dan tampil sederhana. Haji Isam mendadak menjadi sorotan setelah ia membeli jet pribadi ke Inggris dengan hanya mengenakan kaos oblong," cuit salah satu akun di media sosial X, dikutip Rabu (28/2). Berdasarkan penelusuran JawaPos.com, potret Haji Isam yang memakai kaos oblong merupakan benar adanya. Momen tersebut diambil pada 17 Juli 2018, bahkan foto dan informasi pemesanan unit Boeing Business Jet (BBJ) MAX 7 oleh perusahaan milik Haji Isam, Seascons Trading Ltd telah dimuat dalam laman resmi Boeing. Dalam momen itu, Haji Isam ditemani oleh anggota DPR asal Kalimantan Selatan fraksi PKS Habib Aboe Bakar Al-Habsyi dan CEO Seacons Trading Ltd Dudy Purwagandhi. Dudy mengungkapkan alasan perusahaan yang dipimpinnya itu memilih untuk membeli BBJ MAX 7 yang harganya mencapai sekitar USD 101,5 juta atau setara Rp 1,58 triliun (asumsi kurs Rp15.645 per dolar AS). Diantaranya karena menawarkan lebih banyak ruang dan jangkauan yang lebih luas. "BBJ MAX 7 memiliki fitur dan kemampuan yang memungkinkan kami memenuhi kebutuhan penerbangan internasional jarak jauh dan menuntut dengan kenyamanan penumpang terbaik di kelasnya," ungkapnya. Lantas siapa Haji Isam yang memakai kaos oblong saat membeli pesawat Boeing senilai Rp 1,5 triliun? Andi Syamsuddin Arsyad atau yang lebih dikenal disapa Haji Isam merupakan salah satu orang terkaya di Kalimantan Selatan hingga disebut sebagai Crazy Rich Kalimantan Selatan. Kekayaannya itu diperoleh karena Haji Isam berhasil membangun gurita bisnis yang tidak hanya bergerak di bidang pertambangan, namun juga transportasi. Perusahaan yang berada di bawah PT Jhonlin Grup, terdiri dari PT Jhonlin Baratama, PT Jhonlin Marine and Shipping, dan PT Jhonlin Air Transport yang menjalankan usaha rental jet pribadi. Pengusaha kelahiran Batu Licin, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan pada 1 januari 1977 juga merambah ke bisnis gula yang pabriknya berada di Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara, akhir tahun 2020. Pabrik dengan kapasitas produksi yang tergolong besar di Indonesia tersebut dioperasikan oleh PT Prima Alam Gemilang, yang merupakan anak usaha Jhonlin Group milik Haji Isam. Sebelum sukses menjadi pengusaha sukses hingga disebut crazy rich dan dikenal banyak pejabat tanah air, Haji Isam sempat mencoba beragam profesi. Mulai dari pekerja kayu, tukang tebang, buruh muat, sopir angkutan, hingga menjadi tukang ojek. Kemudian, Haji Isam mulai terjun ke bisnis batu bara dengan ikut di sebuah perusahaan milik seorang pengusaha keturunan Tionghoa-Surabaya. Berkat ilmu yang diberikan oleh pengusaha tersebut, Haji Isam kemudian membangun perusahaan batu baranya sendiri dan kini dikenal luas di Kalimantan bahkan nasional.
Editor: Banu Adikara
Tag: #viral #potret #crazy #rich #kalsel #haji #isam #beli #pesawat #boeing #triliun #pakai #kaos #oblong #profil #singkatnya