Alami GERD hingga Susah Tidur, Sheryl Sheinafia Mulai Rutin Olahraga
Sheryl Shenafia ditemui di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (24/10/2024). 
15:35
26 Oktober 2024

Alami GERD hingga Susah Tidur, Sheryl Sheinafia Mulai Rutin Olahraga

Penyanyi Sheryl Shenafia memiliki cara tersendiri untuk menghilangkan stres di tengah kesibukannya.

Salah satunya, yakni dengan cara berolahraga. Sheryl Shenafia merasa kehidupannya seimbang jika melakoni aktivitas tersebut.

“Buat aku, balance itu penting. Saat aku mulai terjun ke dunia musik di 2012 lalu masuk lebih dalam ke dunia film, hosting, dan lainnya, aku merasa harus ada hal lain yang aku pegang selain kesibukan di dunia hiburan ini saja,” kata Sheryl Shenafia di acara Dash Sports Rest & Recovery di Park Hyatt Hotel, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (24/10/2024).

Olahraga membuat Sheryl mendapatkan ketenangan dalam berpikir serta menstabilkan kondisi fisiknya kembali.

Sebab Sheryl ketika mengaku mengidap gerd yang membuat dirinya sangat sulit untuk beraktivitas normal. Sehingga kegiatan yang membuat tubuhnya kembali bugar sangat diperlukan olehnya.

“Aku mengalami GERD dan susah tidur. Ini buat aku sulit banget. Dari sanalah, aku bepikir bahwa aku harus mengubah pola pikir untuk menemukan keseimbangan. Akhirnya aku memilih berolahraga untuk menemukan keseimbangan itu, biar bisa stay active,” ujar Sheryl.

Olahraga lari menjadi jalan pintas yang kerap dilakukan tanpa harus melihatnya banyak sahabatnya untuk tetap sehat.


“Untungnya, di akhir tahun lalu aku kenal olahraga lari. Ini nih, salah satu olahraga yang aku bisa lakukan secara mandiri,” ungkap Sheryl.

Hobi barunya itu kemudian berlanjut ketika ia mengikuti beberapa kegiatan marathon dengan jumlah kilometer yang tidak sedikit.

Namun begitu, Sheryl tetap mengedepankan pentingnya beristirahat.

"Karena saking sukanya lari dan bisa dilakukan di mana dan kapan saja, aku jadi suka lengah untuk take a break. Ambil waktu untuk istirahat. Padahal, rest and recovery juga sama pentingnya dengan olahraga itu sendiri,” sambungnya.

Sebab terlalu sering berolahraga dalam kondisi yang tidak bugar kadang membuatnya merasakan stres.

“Melakukan hal yang kita suka itu memang penting ya. Namun, inget ya, melakukannya dengan benar juga sangat perlu lo,” tutupnya

Dalam hal ini Dash Sports Rest & Recovery dihadirkan inisiatif untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pemulihan pasca-olahraga.

Kegiatan ini mencakup berbagai kelas wellness yang dirancang untuk membantu peserta mengoptimalkan proses pemulihan.

"Istirahat dan pemulihan adalah bagian penting dari rutinitas kebugaran yang seringkali terlewatkan. Proses ini sangat krusial untuk membantu tubuh pulih dan menjadi lebih kuat," ujar Alit Aryaguna, CEO Dash Sports .

Dash Sports Rest & Recovery diketahui akan digelar pada 9 November 2024 di Park Hyatt Jakarta.

Editor: Willem Jonata

Tag:  #alami #gerd #hingga #susah #tidur #sheryl #sheinafia #mulai #rutin #olahraga

KOMENTAR