Cara Beli Tiket Planetarium Online via HP, Praktis Tanpa Antre
Ringkasan Berita:
- Teater Bintang Planetarium kembali dibuka untuk umum mulai 25 Desember 2025 di Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, setelah 13 tahun ditutup untuk revitalisasi. Tiket masuk dibanderol Rp 10.000 untuk umum hingga April 2026, sementara pelajar bisa masuk gratis hingga Maret 2026 dengan pendaftaran khusus.
- Pengunjung dapat membeli tiket Planetarium secara online lewat HP untuk menghindari antrean. Pembelian dilakukan melalui laman Loket, dengan tiket dikirim via email atau SMS. Penukaran tiket wajib sesuai jadwal show, karena tiket akan hangus jika melewati waktu yang ditentukan.
- Selain online, tiket juga tersedia secara On The Spot (OTS) dengan kuota harian terbatas. Loket dibuka satu jam sebelum pertunjukan, dan Planetarium beroperasi Selasa hingga Minggu, sementara Senin dan libur nasional tutup.
KOMPAS.com - Teater Bintang Planetarium kembali dibuka untuk umum setelah 13 tahun ditutup untuk proses revitalisasi. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta resmi membuka kembali wahana edukasi ini mulai 25 Desember 2025 di kawasan Taman Ismail Marzuki (TIM), Cikini, Jakarta Pusat.
Antusiasme masyarakat pun tinggi, seiring dibukanya akses kunjungan dengan harga tiket terjangkau. Agar tidak perlu mengantre di lokasi, pengunjung kini bisa membeli tiket Planetarium secara online hanya lewat HP.
Tiket masuk dibanderol Rp 10.000 untuk umum hingga April 2026, sementara pelajar bisa masuk gratis hingga Maret 2026 dengan pendaftaran khusus. Lantas, bagaimana cara membeli tiket Planetarium online via HP, termasuk bagi pelajar? Berikut panduan lengkapnya.
Cara beli tiket Planetarium online via HP
- Buka browser HP (Chrome/Safari).
- Ketik atau salin link https://www.loket.com/event/teater-bintang lalu tekan Enter.
- Halaman event Teater Bintang akan terbuka.
- Scroll ke bawah lalu pilih jumlah tiket yang ingin dibeli (misalnya 1 atau 2).
- Ketuk Pilih Tiket atau tombol serupa yang tersedia.
- Cek kembali detail event, tanggal, jam, dan jumlah tiket.
- Ketuk Lanjutkan atau Checkout.
- Masukkan data pemesan seperti nama, email, dan nomor HP.
- Pilih metode pembayaran yang tersedia (misalnya: transfer bank, e-wallet, atau kartu debit/kredit).
- Ikuti instruksi pembayaran hingga selesai.
- Setelah berhasil, tiket akan dikirim lewat email atau SMS sesuai yang Anda isi.
- Simpan tiket di HP atau cetak untuk ditunjukkan saat masuk ke Planetarium.
Meski tiket Planetarium bisa dibeli secara online, pengunjung juga tetap memiliki opsi pembelian tiket langsung (On The Spot/OTS) di lokasi.
Informasi ini disampaikan melalui akun Instagram resmi @tim.cikini dan berlaku dengan syarat serta kuota tertentu. Penukaran tiket wajib dilakukan sesuai jadwal show yang telah ditentukan.
Jika penukaran tiket melewati jadwal, tiket akan dinyatakan hangus dan tidak bisa digunakan.
Jadwal penukaran tiket online
Selasa, Rabu, dan Kamis
- Show 1: 09.00–09.45 WIB
- Show 2: 12.00–12.45 WIB
- Show 3: 14.30–15.15 WIB
- Show 4: 17.30–18.15 WIB
Jumat, Sabtu, dan Minggu
- Show 1: 09.00–09.45 WIB
- Show 2: 13.00–13.45 WIB
- Show 3: 15.00–15.45 WIB
- Show 4: 17.30–18.15 WIB
- Pengunjung disarankan datang lebih awal untuk menghindari keterlambatan penukaran tiket.
- Planetarium tutup setiap hari Senin dan libur nasional.
- Penukaran tiket dilakukan di area Teater Bintang Planetarium, Taman Ismail Marzuki.
Cara membeli tiket Planetarium On The Spot (OTS)
- Loket Teater Bintang Planetarium dibuka 1 jam sebelum pertunjukan dimulai.
- Pembelian dilakukan langsung di loket resmi Teater Bintang Planetarium, area drop-off Gedung Trisno Soemardjo, Taman Ismail Marzuki (TIM).
- Pembayaran hanya dilayani di loket resmi.
- Penonton akan menerima tiket fisik dan diarahkan ke ruang tunggu.
Jadwal Show Teater Bintang Planetarium
Selasa, Rabu, dan Kamis
- Show 1: 09.00–10.00 WIB
- Show 2: 12.00–13.00 WIB
- Show 3: 14.30–15.30 WIB
- Show 4: 17.30–18.30 WIB
Jumat, Sabtu, dan Minggu
- Show 1: 09.00–10.00 WIB
- Show 2: 13.00–14.00 WIB
- Show 3: 15.00–16.00 WIB
- Show 4: 17.30–18.30 WIB
Catatan: Planetarium tutup setiap hari Senin dan libur nasional.
Ketentuan Tiket OTS
- Tiket OTS tersedia sesuai kuota harian.
- Satu identitas berlaku untuk pembelian 1 tiket dan hanya dapat digunakan 1 kali.
Dengan demikian, pengunjung dapat memilih membeli tiket secara online untuk menghindari antrean, atau datang langsung ke lokasi untuk pembelian OTS dengan memperhatikan jadwal dan kuota yang tersedia.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Tag: #cara #beli #tiket #planetarium #online #praktis #tanpa #antre