Jual Mahal Tolak Jadi WNI, Jordy Wehrmann Kini Dirumorkan Gabung Madura United
Ekspresi Jordy Wehrmann saat mencetak gol untuk FC Luzern (@jordywehrmann)
14:06
13 Juni 2024

Jual Mahal Tolak Jadi WNI, Jordy Wehrmann Kini Dirumorkan Gabung Madura United

Masih ingat dengan gelandang keturunan Indonesia, Jordy Wehrmann? Mantan kapten Timnas Belanda U-17 itu dulu menolak tawaran menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Kabar tersebut diungkap oleh Hasani Abdulgani yang dulu mengurus proses naturalisasi pada April 2022. Jordy Wehrmann awalnya menjadi target PSSI, tetapi menolak.

"Dia menolak, sementara bukan target lagi," kata Hasani.

Namun, siapa sangka kariernya terus meredup hingga kini dirumorkan bakal bergabung salah satu klub BRI Liga 1, yakni Madura United.

Baca Juga: Gabung di Pot 6, Indonesia Berpeluang Kembali Bertemu Irak di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

"Jordy Wehrmann wangsitnya deal gabung Madura United," tulis akun sepak bola Indonesia, @ngapakfootball.

Jordy Wehrmann masih berusia 25 tahun dan posisinya adalah gelandang tengah. Ia terakhir bermain untuk klub kasta kedua Kroasia, NK Vukovar 1991.

Bersama NK Vukovar 1991, Jordy Wehrmann mencatatkan 20 penampilan dengan sumbangan satu gol dan satu assist.

Editor: Irwan Febri

Tag:  #jual #mahal #tolak #jadi #jordy #wehrmann #kini #dirumorkan #gabung #madura #united

KOMENTAR